21 April 2025 - 22:55 22:55
Search

Mengerikan Tawuran di Cipayung, Pelaku Saling Serang Pakai Senjata Tajam hingga Busur Panah

IPOL.ID – Viral, sebuah video merekam aksi tawuran antar dua kelompok remaja di Jalan Lubang Buaya, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur pada Rabu (12/7) dini hari.

Berdasar rekaman video yang beredar tampak dua kelompok remaja saling serang menggunakan lemparan petasan, hingga berbagai senjata tajam di tengah Jalan Lubang Buaya.

Warga sekitar, Rizki mengungkapkan, tawuran yang melibatkan belasan remaja sebagaimana dalam video beredar terjadi pada Rabu (12/7) sekitar pukul 03.30 WIB.

“Ada sekitar 15 lah mereka. Enggak tahu anak-anak dari mana, tiba-tiba mereka datang dan tawuran saja di tengah jalan,” ujar Rizki pada awak media di kawasan Cipayung, Kamis (13/7) siang.

Akibat kejadian arus lalu lintas di Jalan Lubang Buaya sempat terganggu karena para pengendara yang melintas terpaksa menghentikan laju kendaraan, ataupun berputar arah.

Mereka memilih menepikan kendaraan hingga berputar arah mencari rute alternatif. Karena khawatir jadi korban salah sasaran penyerangan dia kelompok yang berseteru.

“Karena yang pada tawuran itu pada bawa senjata tajam ukuran besar-besar, sampai ada yang bawa busur panah juga. Tapi setahu saya enggak ada yang luka,” tukas dia.

Meski tidak ada yang terluka, kasus tawuran di Jalan Lubang Buaya itu menjadi catatan serius gangguan keamanan dan ketertiban bagi jajaran Polres Metro Jakarta Timur.

Pada Selasa (11/7) dini hari terjadi tawuran dua geng motor di Jalan Sepakat, Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Kecamatan Ciracas yang mengakibatkan satu remaja meninggal dunia.

Kedua kasus tawuran itu membuat warga resah, mereka berharap jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur lekas meringkus para pelaku tawuran dan meningkatkan patroli.

“Setahu saya di sini (Jalan Lubang Buaya) baru kali pertama kejadian. Cuman dengan adanya kejadian seperti kemarin ya resah juga, takut kena orang lewat kan,” tutup Rizki. (Joesvicar Iqbal)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait