21 April 2025 - 07:37 7:37
Search

Menggapai Kesehatan Jiwa, Raga, Pikiran dengan Berolahraga dan Perawatan Kulit

WartaPenaNews, Jakarta – Olahraga menjadi aktivitas yang banyak dilakukan masyarakat di masa pandemi, karena dapat meningkatkan imun tubuh.

Sayangnya, masih banyak yang abai untuk melindungi dari paparan sinar UVA dan UVB
Selain untuk menjaga kesehatan fisik, olahraga juga penting untuk kesehatan pikiran (mind) dan jiwa (spirit) yang akan membuat seseorang sehat jiwa raga.

Menyesuaikan dengan kondisi pandemi, hadir olahraga virtual yang umumnya dikompetisikan mulai dari berlari hingga bersepeda. Terbaru, Virtual Run & Ride yang diselenggarakan oleh NIVEA Sun, berkolaborasi dengan VIT 8+, kompetisi bersepeda 100 KM dan berlari 50 KM mulai tanggal 1 – 17 Oktober 2021.

Peserta secara individu mencatat dan melaporkan hasilnya secara virtual, dengan menggunakan aplikasi pencatatan untuk mendukung ketepatan jarak dan waktu berlari atau bersepeda.

Jarak berlari, atau bersepeda dapat diselesaikan dalam sekali, atau beberapa kali aktivitas selama periode yang telah ditentukan, menggunakan pelacak aktivitas ‘Strava’ dan ‘Garmin’ yang dihubungkan dengan platform Jawara VR.

Dian Nuzulia, Senior Brand Manager Nivea Face, Sun & Lip menyampaikan, “Kolaborasi Nivea dengan Vit 8+ merupakan bentuk dukungan kepada masyarakat yang sedang berolahraga outdoor, juga mengingatkan pentingnya melindungi, serta merawat kulit dari paparan sinar UV dengan menggunakan sunscreen.

Foto: Istimewa

Masih banyak masyarakat yang abai menggunakan sunscreen karena merasa tidak nyaman ketika terkena sinar matahari dan berkeringat. Selain tidak mengetahui informasi yang benar tentang manfaat sunscreen dalam keseharian.
Karena itu Nivea rutin menghadirkan edukasi, dari beragam produk sunscreen yang nyaman, tidak lengket ketika digunakan pada saat berolahraga, maupun beraktifitas sehari-hari sesuai kebutuhan.”

Pada kesempatan yang sama, Duhita Anggraeni, Marketing Manager VIT menyampaikan, “Sebagai produk Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) yang hadir lebih dari 30 tahun, bertepatan dengan kegiatan Virtual Run & Ride, kami meluncurkan produk baru VIT 8+.

Inovasi air kemasan dengan pH tinggi, yang dapat membantu masyarakat ketika sedang berolahraga, maupun berkegiatan sehari-hari dengan menjaga hidrasi, serta keseimbangan tubuh.

Mengajak masyarakat memulai hari dengan menyegarkan kembali tubuh dan menutup hari dengan meminum VIT 8+ untuk re-hidrasi dan reset fungsi tubuh. Serta mengisi kembali hidrasi yang hilang sepanjang hari.

Informasi lomba Virtual Run & Ride bisa diakses di : www.jawaravr.id (bud)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait