27 April 2024 - 11:39 11:39

Menhub Beri Apresiasi Kepemimpinan KNPI Haris Pertama

WartaPenaNews, Jakarta – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sangat mengapresiasi kepemimpinan Haris Pertama sebagai Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) periode 2018-2021.

Dia mengatakan negara sangat membutuhkan figur pemuda kreatif dan mengakar di arus bawah (grass roat).

“Kita membutuhkan sosok pemuda yang kreatif, dinamis dan kuat di akar rumput (grass roat),” ujar Budi Karya saat menghadiri buka puasa bersama jajaran pengurus KNPI pimpinan KNPI di restoran Pulau Dua Senayan, Jakarta, Senin (6/5/2019).

Kehadiran salah satu pdmbantu Presiden Joko Widodo bidang perhubungan ini sangat penting bagi kepengurusan KNPI yang baru saja dilantik di Hotel Sahid, Jakarta, Sabtu 4 Mei 2019.

Sebelumnya Haris Pertama mengatakan, KNPI sebagai wadah kepemudaan memiliki tugas penting bagi bersatunya para pemuda Indonesia untuk terus menciptakan situasi yang kondusif di tengah-tengah masyarakat.

“Banyak yang mengatakan Indonesia tengah berada dalam kondisi terpecah belah, KNPI menjadi garda terdepan dalam persatuan dan kesatuan,” tegasnya.

Harapan Haris ini juga sejalan dengan apa yang diungkapkan oleh Ketua Umum KNPI periode 1978-1981 Akbar Tanjung.

Dia berharap di era kepemimpinan Haris Pertama agar tetap menjaga agar suasana kebersamaan, persaudaraan, dan persatuan dapat terus dipertahankan. Sebab, hanya itulah yang kemudian menjadi modal utama bagi organisasi kepemudaan ini untuk tetap terus berkiprah.

“Saya berharap agar suasana ini terus dipertahankan, karena itulah yang menjadi modal utama agar KNPI ini bisa betul-betul berkiprah dan siap dalam menyiapkan generasi penerus dalam menghadapi perubahan zaman ke depan,” ujar mantan ketua DPR RI ini. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 18:53
Sharp Indonesia Umumkan Pemenang Program Sharp Lovers Day-Sharp Fiestapora

WARTAPENANEWS.COM –  Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam, Sharp Lovers Day hadir guna

01
|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

02
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

03