28 March 2024 - 19:29 19:29

Merasa Malu, Orangtua Nissa Sabyan Tak Berani Keluar Rumah

WartaPenaNews, Jakarta – Haji Komar, ayah dari Nissa Sabyan sempat memberi klarifikasi mengenai dugaan putrinya, Nissa Sabyan jadi selingkuhan Ayus Sabyan. Dia membantah tudingan tersebut.

Saat ini, orang tua Nissa Sabyan dianggap tak lagi berani keluar rumah. Hal ini dikarenakan bisa saja dia mulai malu dengan warga sekitar.

Pernyataan itu disampaikan oleh Babeh Maheer, tetangga Haji Komar yang tinggalnya tak jauh dari rumah orang tua Nissa Sabyan. Hanya asisten rumah tangga saja yang beberapa kali keluar rumah karena ada kepentingan.

“Itulah namanya dia kaga sayang sama orangtua, iya nyatanya orangtuanya yang kena,” ujar Babeh Maheer dalam tayangan video salah satu channel gosip di jejaring YouTube belum lama ini.

“Mau enggak mau orang tuanya enggak keluar-keluar rumah karena malu,” lanjut Babeh Maheer.

Babeh Maheer berharap kalau perbuatan yang diduga dilakukan oleh Nissa dan Ayus tak terulang lagi. Bahkan jangan sampai ada pihak lain yang meniru demi mendongkrak popularitas.

“Ya mudah-mudahan biar dia berbalik jangan sampai perbuatan itu dikerjain lagi,” tutur Babeh Maheer. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
28 March 2024 - 12:19
Libur Paskah 29 Maret, Dishub DKI Ganjil Genap Ditiadakan

WARTAPENANEWS.COM - Dinas Perhubungan [Dishub] DKI Jakarta meniadakan aturan ganjil genap saat libur Paskah pada Jumat, 29 Maret 2024. Hal ini disampaikan Dishub DKI melalui akun X yang dilihat  pada

01
|
28 March 2024 - 11:18
Massa Demo di Patung Kuda, Tuntut Prabowo-Gibran Didiskualifikasi

WARTAPENANEWS.COM - Sekelompok massa menggelar aksi unjuk rasa di Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (28/3/2024). Mereka menuntut hakim Mahkamah Konstitusi (MK) mendiskualifikasi pasangan calon (paslon) capres-cawapres 02, Prabowo Subianto-Gibran

02
|
28 March 2024 - 10:12
Lebaran 2024, Jumlah Pemudik Pesawat Diprediksi 7,9 Juta Orang

WARTAPENANEWS.COM -  PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney memprediksi peningkatan jumlah penumpang pesawat pada Angkutan Mudik Lebaran 2024. Diperkirakan mencapai 7,9 juta orang. Angka itu akumulasi dari penumpang yang

03