20 April 2024 - 20:40 20:40

Momentum Kemerdekaan, Mortindo Luncurkan Produk Bersama Membangun Indonesia dengan Karya Terbaik Anak Bangsa

WartaPenaNews, Jakarta – Semen instan atau yang dikenal dengan Semen Mortar, kini semakin dibutuhkan masyarakat Indonesia. Semen instan atau Semen Mortar ini, yang dulunya hanya menjadi bahan bangunan alternatif, saat ini sudah menjadi bahan bangunan primer di banyak aplikasi bangunan dan infrastruktur yang memiliki keunggulan lebih praktis, berkualitas, dan efisien dan mudah di aplikasikan.

Produk Semen Mortar yang sedang digandrungi konsumen tanah air saat ini adalah Mortindo. Produk Semen Mortar ini telah berkiprah di pasar Indonesia sejak 9 tahun silam dibawah naungan PT. Triputra Group. Perusahaan ini melakukan terobosan dengan menggunakan teknologi dari Jerman yang dikelola oleh putra-putri Indonesia. Dengan Tingkat komponen dalam negeri (TKDN) yang hampir mencapai 100%.

“Mortindo adalah salah satu produk Semen Mortar karya anak bangsa yang menggunakan campuran bahan- bahan produk lokal disesuaikan dengan kondisi alam, cuaca dan iklim Indonesia. Didukung dengan teknologi dari Jerman yang mampu mencampurkan bahan-bahan menjadi sangat homogen sehingga menghasilkan produk Mortindo berkualitas terbaik,” ungkap Hery Chrisnantyo, Deputi Direktur Marketing Mortindo.

Lebih lanjut Hery mengatakan bahwa kapasitas mesin tersebut mampu produksi sampai 400.000 ton per tahun. “Dengan kapasitas produksi yang besar itu Mortindo mampu mengikuti permintaan pasar Indonesia yang sangat dinamis ini,”tandas Hery.

Berkenaan dengan suasana peringatan 75 Indonesia Merdeka Mortindo mengusung slogan baru, yakni “Merah di Dadaku, Mortindo Andalanku”. Selain itu juga Mortindo meluncurkan produk andalannya yaitu Tile Adhesive Mortindo M250. Produk ini merupakan semen instan dengan basis perekat, sangat baik digunakan untuk pemasangan marmer, granit dan keramik dinding maupun lantai baik interior maupun eksterior. Mortindo M250 juga dapat digunakan untuk pekerjaan pemasangan keramik, homogenous tile atau batu alam pada dinding atau lantai.

Budi Santoso, Deputi Director Sales Mortindo mengatakan “Selama ini masyarakat hanya mengenal produk ini khusus keramik saja, padahal untuk jenis Mortindo Tile Adhesive ini dapat dipergunakan untuk granit, marmer atau batu alam. Konsumen yang ingin memasang granit, keramik atau batu alam akan mendapat manfaat dari sisi efisiensi biaya ketika menggunakan produk ini,” papar Budi.

Lebih lanjut Budi mengatakan memasuki musim penghujan, Mortindo sudah menyiapkan produk andalan lainnya yaitu Mortindo water proofing M510. Mortindo M510 adalah pelapis kedap air 2 komponen berbahan dasar semen dan acrylic emulsion. Produk ini dapat digunakan pada permukaan beton,mortar, maupun bata serta cocok digunakan pada lantai atau dinding kamar mandi, dapur, dak beton, fasad dan lain-lain.

“Masyarakat mengetahui penggunaan water proofing pada umumnya hanya di poles saja, padahal menggunakan water proofing ada cara yang benar. Penggunaan dan pengetahuan cara pemakaian water proofing yang benar dapat membuat efisiensi biaya di dalam membangun. Khusus produk-produk Mortindo, Edukasi akan penggunaan dan tata cara mengaplikasikan water proofing Mortindo dilakukan oleh tenaga pendukung dari Mortindo,” ungkap Budi.

Melihat beragam produk andalan yang sangat bermutu dan berkualitas, patut dibanggakan bahwa Mortindo adalah produk lokal dengan mutu Internasional.(boim)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03