WARTAPENANEWS.COM – Seorang ojek online menjadi korban begal saat mengantar penumpangnya di Jalan Yasir Hadi Broto, Tanjung Gading, Kedamaian, Bandar Lampung, pada Sabtu (5/10) malam.
Korban berinisial RH (24) warga Panjang, Bandar Lampung. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka dibagian leher.
Kapolsek Tanjung Karang Timur, Kompol Kurmen Rubiyanto mengatakan insiden itu terjadi sekitar pukul 19.40 WIB. Saat korban mendapatkan orderan ojek dari pelaku inisial IK.
“Korban menjemput pelaku di daerah Panjang mau diantar ke Tanjung Gading, pada saat melintasi jalanan sepi, pelaku tiba-tiba mengeluarkan golok dari tas yang dibawanya dan langsung menodong ke arah leher korban dari belakang,” katanya.
Lanjut Kurmen, korban dengan panik langsung menjatuhkan sepeda motor miliknya. Korban dan pelaku pun terjatuh.
“Korban kemudian mencabut kunci motor dan menyelamatkan diri. Sedangkan pelaku langsung melarikan diri kabur bersembunyi di pemukiman warga,” ucapnya.
Akibat kejadian tersebut, korban melaporkan ke ke Polsek Tanjung Karang Timur dan menjalani visum di Rumah Sakit Bhayangkara.
Setelah menerima laporan korban, petugas langsung melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku yang bersembunyi di salah satu rumah warga.
“Karena dianggap membahayakan warga dan petugas, polisi memberikan tindakan tegas dan terukur terhadap pelaku,” ucapnya.
Selain pelaku, petugas juga berhasil mengamankan barang bukti berupa tas hitam, golok yang digunakan untuk mengancam korban, masker penutup wajah, serta sepeda motor milik korban.
“Pelaku dijerat dengan Pasal 365 ayat 1 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan, dengan ancaman pidana maksimal tujuh tahun penjara,” pungkasnya. (mus)