29 March 2024 - 07:39 7:39

Pelaku Penembak Mati Polisi Ternyata Sakit Hati

WartaPenaNews, Sumut – Kepolisian Daerah Sumatera Utara mengungkapkan motif Yones (22) pelaku penembakan anggota Polisi Aiptu Josmer Samsuardi Manurung (44) dipicu sakit hati karena kerap dimarahi korban.

Pelaku yang merupakan warga Jalan Kebun Sayur, Gang Melati, Desa Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara bekerja dengan korban untuk menjaga peternakan bebek.

“Pelaku selama ini diminta korban untuk menjaga ternak korban,” ungkap Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Pol. Hadi Wahyudi kepada wartawan di Kota Medan, Kamis 19 Agustus 2021.

Josmer yang bertugas di Direktor Reserse Narkoba Polda Sumut hasil penyidikan bahwa korban sempat memarahi pelaku. Karena banyak hewan ternak dijaga pelaku.

“Pelaku diingatkan bahwa ternak bebek korban banyak yang mati kurang 100 (ekor). Pelaku tidak terima di ingatkan oleh Korban,” sebut Hadi.

Kemudian, YSN sakit hati dan dendam. Sehingga pelaku menembak Josmer yang merupakan paman pelaku di perladangan, Gang Rotan, Jalan Sultan Serdang, Desa Bangun Sari Baru, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Rabu malam, 19 Agustus 2021.

“Pelaku sudah diamankan tanpa perlawanan, sebut perwira melati tiga itu.

Josmer tewas bermula saat korban membersihkan senjata api miliknya. Saat itu, korban dalam posisi berdiri. Dan secara tiba-tiba datang dari arah belakang pelaku yang merupakan ponakan korban dan langsung merampas senjata api miliknya dan menembak kening korban hingga meninggal dunia.

Melihat korban sudah tewas, Yones bermaksud membuang jasad korban. Namun, karena tak sanggup meminta bantuan kepada tetangga untuk membuang jasad korban sambil memegang senjata api milik.

Tetangga korban yang melihat kejadian itu langsung mengamankan pelaku untuk diserahkan ke kantor polisi. Sementara, jasad korban dibawa ke RS Bhayangkara Polda Sumut.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 March 2024 - 07:29
Diduga Kasus Pelecehan Seksual, Mantan Ketua DPD PSI Jakbar Dipolisikan

WARTAPENANEWS.COM - Mantan Ketua DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta Barat (Jakbar) ANL dipolisikan atas dugaan pelecehan seksual, oleh seorang wanita berinisial W (29). Laporan dilakukan di Polda Metro Jaya

01
|
29 March 2024 - 07:11
Rumah Kontrakan di Jatinegara Terbakar akibat Kompor Meledak

WARTAPENANEWS.COM - Sebuah rumah kontrakan seluas 3x10 meter di Jatinegara, terbakar saat Kamis sore ini (28/3/2024) menjelang waktu berbuka puasa. Rumah kontrakan tersebut terbakar lantaran penghuni rumah tengah memasak nasi,

02
|
29 March 2024 - 06:31
Oplos Pertalite Jadi Pertamax, Manajer-Pengelola SPBU Ditangkap Polisi

WARTAPENANEWS.COM - Polisi mengungkap tindakan curang yang dilakukan di empat SPBU di Jakarta Barat, Kota Tangerang, dan Depok. SPBU itu mengoplos pertalite sehingga tampilannya seperti pertamax. Lalu dijual dengan harga

03