23 April 2025 - 12:37 12:37
Search

Pemerintah Diminta Selesaikan Kelangkaan Kedelai Sebelum Ramadan

wartapenanews.com – Ketua DPR Puan Maharani mengecek harga serta ketersediaan minyak goreng dan tempe yang belakangan langka di pasar dalam kunjungan kerja di Jawa Timur.

Dalam kunjungannya, Puan sempat berdialog dengan pengrajin yang mengeluhkan kenaikan harga sehingga berdampak terhadap produksi tempe tahu.

“Kedelai naik dari harga Rp. 8.000 menjadi Rp. 11.500/Kg. Lumayan berat bu,” kata salah satu pengrajin tempe di Kampung Sukomanunggal kepada Puan, Rabu (2/3).
Kepada pengrajin, Puan mengatakan kelangkaan kedelai sudah diprediksi dari tengah tahun 2020 akibat perang dagang Amerika Serikat dan Tiongkok. Menurutnya, ada berbagai antisipasi yang bisa dilakukan sejak awal.

“Indonesia dapat berkomunikasi dengan beberapa negara penghasil kedelai selain AS. Contohnya Brasil atau Argentina,” ungkap Puan.

Eks Menko PMK ini pun meminta pemerintah segera menyelesaikan masalah kedelai sebelum bulan Ramadhan tiba.

“Kita minta agar sebelum Ramadhan masalah kedelai ini harus sudah bisa diselesaikan,” tutur Puan.

Selain itu, Puan juga meminta pemerintah menelusuri dan menyelesaikan persoalan kelangkaan minyak goreng di tengah masyarakat.

“Katanya ada panic buying, apakah karena itu? Sebab hanya saat-saat tertentu saja ada panic buying. Pemerintah harus meyakinkan masyarakat bahwa supply dan demand bisa dijaga sehingga enggak ada panic buying,” tutup Puan. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait