WartaPenaNews, Jakarta – Pemudik liburan panjang Idul Adha diimbau untuk menghindari perjalanan pulang pada Minggu (2/8/2020). Ini disampaikan Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi agar dapat menghindari kemacetan panjang.
“Masyarakat yang bepergian ke Jawa Tengah dan Jawa Timur untuk kembali lebih cepat agar menghindari kemacetan di hari Minggu,” kata Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi di Jakarta, Sabtu, (1/8/2020)
Selain menjaga kesehatan dan imbauan itu juga sebagai upaya mengingatkan pemudik agar menjaga menjaga imunitas tubuh masing-masing dan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Sementara bagi pengemudi truk sumbu 3 ke atas diminta menghindari penggunaan tol Trans-Jawa dari ruas Semarang hingga Jakarta lantaran diprioritaskan bagi kendaraan pribadi.
“Sesuai arahan Menteri Perhubungan kami juga sedang menggencarkan sosialisasi bagi masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi untuk mengatur waktu perjalanannya agar tidak menumpuk semua untuk kembali ke Jakarta pada hari Minggu nanti,” ucapnya.
Diketahui, kepadatan arus lalu lintas, dilaporkan mulai meningkat sejak Senin (27/7/2020), tercatat kenaikan sebesar 0,3 persen atau 123.764 kendaraan. Kemudian pada 28 Juli ada kenaikan 7,4 persen atau 132.494 dan 18 persen atau 145.596 kendaraan pada 29 Juli, tercatat keluar dari sejumlah jalan tol di Jakarta. (mus)