20 April 2025 - 23:10 23:10
Search

Perseteruan Dewi Perssik dan Ketua RT di Lebak Bulus 2, Aparat Upayakan Jalur Mediasi

Artis cantik Dewi Perssik. Foto: Ins, dewiperssik9

IPOL.ID – Perseteruan antara artis Dewi Perssik atau Depe dengan Ketua RT Lebak Bulus 2, RT 4/6, Cilandak, Jakarta Selatan, Malkan masih terus berlanjut. Sehingga aparat kepolisian setempat terus mengupayakan agar persoalan kesalahpahaman itu bisa diselesaikan dengan mediasi.

“Pada prinsipnya kita siap memfasilitasi kedua pihak, kita upayakan yang terbaik agar tak ada miss komunikasi. Apalagi, keduanya kan satu lingkungan yah,” ujar Kapolsek Cilandak, Kompol Wahid Key saat dikonfirmasi awak media, Jumat (30/6).

Menurutnya, perseteruan diantara keduanya sejatinya terjadi karena adanya kesalahpahaman atau miss komunikasi, yang mana polisi juga masih mencari tahu lebih lanjut tentang hal itu.

Sejauh ini, polisi telah melakukan penelusuran di lapangan, artis cantik Depe menerangkan peristiwa yang dialaminya itu sebagaimana saat diceritakan Depe melalui Instagramnya.

Setelah sebelumnya, pada akun Instagram @dewiperssik9 dijelaskan bahwa Bapak RT Lebak Bulus 2, RT4/6, tidak menerima daging kurban dari Dewi Perssik. Katanya, warganya sudah banyak daging kurbannya jadi tidak butuh.

Sampai membentak ART2 dan driver Depe. Dan kalaupun mau dibantuin sapinya harus bayar Rp100 juta. “Gitu versi dari ART2, asisten, security, dan sopir saya,” sebut dalam akun Instagram @dewiperssik9.

Dia menambahkan, jadi Depe berniat memotong sapi kurban miliknya di wilayah lainnya. Dari pihak Ketua RT setempat, dia merasa tidak melakukan pemerasan terhadap Depe sehingga apa yang disampaikan Depe dinilainya tak sesuai dengan yang terjadi.

“Kalau dari hasil pengecekan di lapangan, pihak RT merasa tidak mengatakan dan menyampaikan hal tersebut. Maka itu, kita mau mempertemukan, kita lakukan pendekatan pada kedua belah pihak,” tukasnya.

Bahkan diduga adanya perseteruan itu hingga membawa ke ranah politik. Namun melalui Instagramnya Depe menegaskan bahwa jangan membawa politik disini.

“Tolong jangan bicara politik disini, saya tidak tau politik, saya taunya berkurban sapi bukan berkurban perasaan,” sebut akun@dewiperssik9.

“Tunggu sabar…masih ada part 2 dan 3’nya lagi,” sambung akun@dewiperssik9. (Joesvicar Iqbal)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait