22 April 2025 - 19:00 19:00
Search

Pesawat Militer AS Jatuh di California

wartapenanews.com – Sebuah pesawat Militer Amerika Serikat (AS) dilaporkan jatuh di California. Ada lima anggota marinir di dalam pesawat nahas itu.

Salah seorang jubir Militer AS menyebut, kejadian pada Rabu (8/6/2022) itu tepatnya berlangsung di dekat Glamis California, yang berjarak 35 kilometer dari perbatasan Meksiko.

“Kami konfirmasi sebuah pesawat milik 3d Marine Aircraft Wing jatuh di dekat Glamis,” ujar jubir itu seperti dikutip dari AFP.

“Kami menunggu status lima marinir di dalam pesawat,” sambung dia.

Meski menyatakan nasib lima marinir masih samar, jubir itu memastikan tim evakuasi sudah dikerahkan ke lokasi kecelakaan.

Penyebab kecelakaan saat ini tengah diinvestigasi. Pihak jubir militer AS turut memastikan pesawat itu tidak membawa material radioaktif atau pun yang berbahaya lain.

Kecelakaan pesawat militer AS kerap terjadi. Pada Maret lalu, insiden jatuhnya pesawat militer di Norwegia menyebabkan empat marinir tewas. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait