29 March 2024 - 18:00 18:00

PM Inggris Rishi Sunak Ditilang Polisi karena Tak Pakai Safety Belt

wartapenanews.com – Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak kena tilang polisi karena tak memakai safety belt alias sabuk pengaman saat melakukan perjalanan dengan mobil pada Jumat (20/1/2023).

Ketika itu, Sunak hendak melakukan perjalanan ke barat laut Inggris untuk melihat kesenjangan yang ada di wilayah itu. Saat ditilang, Sunak bukan dalam posisi pengendara, tapi sebagai penumpang, Meski demikian, berdasarkan peraturan pemerintah Inggris, penumpang mobil pun tetap wajib mengenakan sabuk pengaman.

Sunak sempat mengunggah video saat dirinya ditilang di Instagram. Ia juga menyampaikan permintaan maaf atas kesalahan itu.

Pengguna akun lain kemudian membagikan unggahan tersebut. Mereka menyoroti Sunak memang tak memasang sabuk pengaman.

“Perdana Menteri sepenuhnya menerima bahwa ini adalah kesalahan dan sudah meminta maaf. Dia tentu saja akan mematuhi hukuman yang telah ditetapkan,” demikian pernyataan resmi Kantor PM Inggris, seperti dikutip Reuters.

Polisi di daerah Lancashire, Inggris Utara menyatakan telah memberikan pemberitahuan hukuman terhadap seorang laki-laki berusia 42 tahun dari London.

Di Inggris seseorang bisa didenda hingga 500 poundsterling atau sekitar Rp9,3 juta jika mereka tidak mengenakan sabuk pengaman.

Namun, aturan tersebut memiliki pengecualian, seperti untuk layanan darurat, di taksi atau ketika pengemudi sedang mundur.

Menanggapi peristiwa itu, salah seorang anggota parlemen dari Partai Buruh, Cat Smith, mengapresiasi kerja polisi. Ia menggarisbawahi terkait kebal hukum.

“Terima kasih Polisi Lancashire atas semua yang Anda lakukan dalam kampanye keselamatan jalan sepanjang tahun. Juga, mengingatkan kami bahwa tidak ada yang kebal hukum di negeri ini,” kata Smith. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 March 2024 - 12:16
Antisipasi Pemudik dari Tol Cisumdawu, Tol Cipali Gelar Uji Coba Contraflow

WARTAPENANEWS.COM -  Tol Transjawa yang menghubungkan kota-kota di Pulau Jawa masih jadi pilihan utama bagi pemudik. Tol Cipali sebagai bagian dari Tol Transjawa, melakukan serangkaian persiapan jelang arus mudik. Salah

01
|
29 March 2024 - 11:14
Polisi Jaga Ketat Gereja di NTT

WARTAPENANEWS.COM -  Guna memberikan rasa aman jelang perayaan Misa Jumat Agung 2024, pasukan Gegana dari personel Brimobda NTT melakukan seterilisasi gereja. Salah satunya di Gereja Katederal Imakulata Atambua, Kabupaten Belu.

02
|
29 March 2024 - 10:12
Tarif Listrik April-Juni 2024 Tidak Naik

WARTAPENANEWS.COM - Pemerintah memutuskan tarif listrik subsidi dan nonsubsidi tidak naik di April-Juni 2024. Meski secara parameter, tarif listrik harusnya mengalami kenaikan. Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral,

03