21 April 2025 - 15:18 15:18
Search

Pogba dan De Gea Minta Kenaikkan Gaji

WartaPenaNews, Jakarta - Manchester United tengah dibuat pusing dengan pemainnya. Diantaranya Pogba dan De Gea.

Keduanya meminta kenaikan gaji sebagai klausul kemungkinan pengurangan gaji akibat gagal ke Liga Champions musim depan.

Diketahui, jika Setan Merah gagal lolos ke Liga Champions kemungkinan setiap pemain akan dikurangi upah mingguannya hingga 25 persen.

Dilaporkan The Times, ketidakpastian atas partisipasi United di Liga Champions musim depan membuat Pogba dan De Gea keduanya menuntut kenaikan gaji yang besar.

Sekarang ini, Pogba memiliki gaji sekitar Rp 5,2 miliar per pekan dan masih memiliki dua tahun sisa di Old Trafford.

Sementara De Gea digaji Rp 3,6 miliar per pekan dan kontraknya akan berakhir musim panas ini.

Berbeda dengan Pogba yang masih jadi incaran klub besar, salah satunya Real Madrid, De Gea justru diragukan.

Hal ini lantaran penampilannya yang dianggap menurun belakangan ini.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait