21 April 2025 - 01:50 1:50
Search

Polisi Gulung Sindikat Pemutilasi Hewan Ternak di Garut

IPOL.ID – Polisi membongkar sindikat pemutilasi hewan yang meresahkan para peternak di Garut Jawa Barat hampir dua tahun belakangan ini. Tujuh orang ditangkap dalam pengungkapan kasus ini.

Menurut Kapolres Garut, AKBP Rio Wahyu Anggoro, ketujuh tersangka tersebut ditangkap setekah Polsek Banjarwangi usai menerima laporan adanya pencurian hewan ternak pada hari Rabu (19/4/2023) lalu.

“Setelah ditelusuri, sapi yang dicuri ditemukan dalam keadaan dimutilasi tak jauh dari TKP,” kata Rio dalam keterangan dikutip Senin (1/5).

Polisi lalu menyelidiki laporan itu. Setelah hampir 10 hari melakukan pendalaman, polisi menangkap para pelaku yang disinyalir lebih dari satu orang.

Menurutnya, total ada tujuh orang pelaku, yang merupakan satu sindikat yang berhasil ditangkap tim gabungan dari Tim Sancang dan Polsek Banjarwangi.

“Ada tujuh orang yang kita tangkap. Semuanya satu sindikat. Para pelaku diamankan sejak Jumat kemarin sampai pagi tadi di rumah masing-masing,” sebutnya

Komplotan pencuri hewan ternak milik warga ini kerap bergentayangan di kawasan selatan Garut setidaknya dalam dua tahun terakhir.

“Mereka ini mencuri hewan ternak, kemudian membawanya ke tempat sepi dan dimutilasi. Dagingnya mereka jual ke pasar. Bangkainya ditinggal begitu saja,” katanya.

Dia menamabahkan saat ini tim gabungan dari Sancang dan Polsek Banjarwangi, masih melakukan pendalaman.

Komplotan pelaku masih diinterogasi untuk mengungkap kasus pencurian yang diduga dilakukan lebih dari satu kali. (Far)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait