23 April 2025 - 17:07 17:07
Search

Polisi Selidiki Lift yang Jatuh di Toko Elektronik

wartapenanews.com  – Polisi terus mendalami kasus lift jatuh dari lantai empat sebuah toko elektronik di Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), yang mengakibatkan seorang karyawan bernama Melky Torindatu (39) meninggal dunia, Senin (29/8).

Sejauh ini, polisi telah memeriksa tiga orang saksi yang merupakan karyawan dari toko elektronik tersebut.

“Penyelidikan terkait kejadian yang telah menewaskan seorang karyawan ini akan terus didalami oleh pihak kami. Kami ingin agar kasus ini tuntas,” kata Kasat Reskrim Polresta Manado, Kompol Sugeng Wahyudi Santoso.

Sugeng mengatakan, selain karyawan, pemilik toko elektronik tempat kejadian juga akan diperiksa. Menurutnya, kejadian tersebut diduga dikarenakan faktor kelalaian dalam maintenance lift hingga akhirnya terjadi kecelakaan.

Menurut informasi, lift jatuh tersebut adalah lift barang yang telah berumur 17 tahun dengan kapasitas muatan 1.000 kilogram.

Korban sendiri saat kejadian berada di dalam lift untuk mengambil barang di lantai empat, sebelum akhirnya rantai lift putus dan langsung terjatuh hingga ke lantai satu.

“Korban mengalami luka robek di telapak kaki, dan luka robek di kepala bagian belakang,” kata Sugeng.

Sebelumnya, menurut keterangan para saksi yang merupakan karyawan, korban saat itu akan mengambil barang yakni AC dan kulkas yang dipesan konsumen di toko elektronik tersebut.

Korban kemudian naik ke lantai empat menggunakan lift barang tersebut. Sayangnya, lift kemudian jatuh, di mana korban masih berada di dalam lift tersebut.

Korban sendiri kemudian dibawa ke RS Prof Kandou Manado di ruangan IGD dengan menggunakan mobil operasional kantor, namun sudah tidak tertolong lagi dan dinyatakan telah meninggal dunia.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait