26 April 2024 - 09:45 9:45

Prakiraan Cuaca, BMKG: Waspadai Potensi Hujan Lebat di Beberapa Wilayah di Indonesia

Hujan

WartaPenaNews, Jakarta – Wilayah Bengkulu, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, Maluku, Papua Barat, dan Papua berpotensi menghadapi hujan lebat dengan curah hujan 50 mm per hari menurut prakiraan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) pada Selasa.

Sementara wilayah Riau, Sumatera Selatan, DKI Jakarta, Jawa Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Maluku, Papua, dan Papua Barat berpotensi menghadapi hujan disertai angin kencang dan kilat.

Menurut siaran informasi BMKG, sirkulasi siklonik di sebelah timur Filipina membentuk daerah pertemuan atau perlambatan kecepatan angin (konvergensi) yang memanjang dari Laut Sulu hingga Filipina.

Daerah konvergensi juga terpantau memanjang dari pesisir barat Sumatera Utara hingga Selat Malaka, dari Bengkulu hingga Jambi bagian barat, dari Kalimantan Tengah bagian utara hingga Kalimantan Utara, dan dari Jawa Tengah hingga Jawa Barat.

Selain itu daerah konvergensi terpantau di Kalimantan Barat, Sulawesi bagian Tengah, Maluku Tenggara,  Papua Barat, dan Papua bagian tengah.

Kondisi tersebut meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi. (wsa)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 08:08
Stok Beras Nasional Dipastikan Aman

WARTAPENANEWS.COM – Perum Bulog memastikan pasokan beras masih aman. Secara nasional, stok pangan dasar ini mencapai 1,45 juta ton. Jumlah cadangan beras pemerintah (CBP) itu sudah termasuk penyerapan 633.000 ton

01
|
26 April 2024 - 07:09
Tante yang Bunuh Keponakan di Tangerang Terungkap

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menangkap wanita berinisial LN (40) setelah membunuh bocah berinisial EV berusia 7 tahun di Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Banten. Diketahui, korban merupakan keponakan dari pelaku LN. Kapolres Metro

02
|
26 April 2024 - 06:10
Dalam Sehari, Pelaku Begal HP Bocah Depok Beraksi di 3 Tempat

WARTAPENANEWS.COM – Kapolres Metro Depok Kombes Pol Arya Perdana mengungkapkan duo pelaku begal yang viral usai membacok seorang pelajar SMPN 2 Kota Depok berinisial DT di Jalan Anggrek 5, Depok

03