WartaPenaNews, Jakarta – Legenda basket NBA Kobe Bryant meninggal dunia karena kecelakaan helikopter di California, AS pada Minggu (26/1/2020).
Waktu kejadian Kobe sedang naik helikopter pribadinya bersama sembilan orang lainnya, termasuk putrinya. Helikopter yang ditumpanginya mendadak mendapatkan masalah lalu berputar-putar di udara.
Higga akhirnya helikopter tersebut jatuh. Tidak ada satupun yang selamat dalam kecelakaan ini. Kobe meninggal dunia di usia 41 tahun.
Sejauh ini penyebab kecelakaan masih belum diketahui dan tengah diselidiki. Sementara itu, istri Kobe, Vanessa, tidak ikut saat kecelakaan terjadi.
Entah kebetulan atau tidak, ada seorang warganet yang pernah meramalkan kematian Kobe pada tahun 2012 silam. Sulit dipercaya, ramalan tersebut pun jadi kenyataan.
Ramalan Tahun 2012 Ini Sebut Kobe Akan Mati Dalam Kecelakaan Helikopter
Warganet dengan nama akun dotNoso pernah mengunggah tweet pada November 2012 silam. “Kobe akan mati dalam kecelakaan helikopter,†tulis akun dotNoso.
Baca Juga: 5 Tanda Kamu Nyaman Hidup Menjomblo dan Enggan Nikah
Delapan tahun kemudian, cuitan tersebut jadi kenyataan. Cuitan itu sekarang viral di media sosial dan banyak netizen lain yang tidak mempercayainya.
Bagaimanapun, cuitan di Twiiter tidak bisa diedit atau diubah, apa yang diunggah akun dotNoso memang benar apa adanya.
Apakah ini kebetulan atau akun tersebut sudah tahu apa yang akan terjadi? (mus)