29 April 2024 - 09:03 9:03

Relawan Gibran-Jokowi Jateng dan Jatim Ungkap Alasan Dukung Prabowo Sebagai Capres Periode 2024-2029

IPOL.ID – Relawan Gibran dan Jokowi se-Jateng dan Jatim mengungkapkan alasan mendukung Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden (Capres) periode 2024-2029.

Menurut Koordinator Relawan Gibran, Kuat Hermawan Santosa, Prabowo berkomitmen meneruskan gagasan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Pertimbangan karena komitmen Prabowo kepada RI sangat luar biasa dan memutuskan gagasan-gagasan Pak Jokowi ke depan meneruskan program-programnya yang sudah dirintis,” ujarnya seperti dikutip dari media, Sabtu (20/5).

Seperti diketahui, Relawan Gibran dan Jokowi Jateng dan Jatim mendukung Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden (Capres) periode 2024-2029.
Dukungan tersebut disampaikan barisan pendung Gibran dan Jokowi tersebut bertemu Prabowo Subianto secara langsung di Solo, Jumat (19/5).

“Hari ini kita sudah hadir Pak Prabowo di tengah-tengah kita, Pak Prabowo saya sampaikan juga kawan-kawan relawan ini mendukung Bapak,” kata Kuat.

“Usai melakukan konsolidasi di Loji Gandrung, konsolidasi Jateng dan Jatim kita mengerucutkan suara jadi satu nama Prabowo,” sambungnya.

Dia mengakui, dukungannya ini bertolak belakang dengan partai yang menaungi Gibran, PDIP. Meski begitu, ia tidak tidak mempersoalkan hal tersebut mengingat relawan tidak terafiliasi dengan partai politik.

“Kami dari relawan, kami tidak berpartai ini soal sikap bahwa kami hari ini tunduk dan patuh kepada Pak Jokowi. Nah tetapi arus bahwa hari ini, konsolidasi pasca pertemuan kemarin 90 persen itu adalah arus dukungan Pak Prabowo,” tukas Kuat.(Yudha Krastawan)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
27 April 2024 - 13:12
Lokasi Bunuh Diri Brigadir Ridhal di Mampang Didatangi Keluarga

WARTAPENANEWS.COM – Keluarga Brigadir Ridhal, anggota Polresta Manado yang ditemukan tewas dengan luka tembak di dalam mobil Alphard di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, mendatangi lokasi kejadian peristiwa. Brigadir Ridhal diduga

01
|
27 April 2024 - 12:36
Bule Australia yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Maika James Folauhola (24), warga negara (WN) Australia, ditangkap terkait kasus penganiayaan terhadap sopir taksi bernama Putu Arsana. Penganiayaan tersebut terjadi di Jalan Area Central Parkir Kuta, Kuta,

02
|
27 April 2024 - 12:10
BMKG: Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Masih Mengintai di Peralihan Musim

WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem yang masih bisa mengintai di periode peralihan musim hujan ke kemarau. BMKG memonitor masih terjadinya hujan

03