3 October 2023 - 10:20 10:20

Resmi Rujuk, Indra Bekti dan Aldilla Jelita Menikah Lagi

WARTAPENANEWS.COM –   Indra Bekti dan Aldila Jelita rujuk. Keduanya kembali menggelar pernikahan di Pave Bistro, Ahmad Dahlan, Jakarta Selatan, Jumat (25/8).

Kabar ini telah dikonfirmasi oleh rekan Indra Bekti, Nanda Persada. Kata Nanda, Bekti mengabarkan soal pernikahannya kemarin malam.

“Ya semalam ketemu sama Indra Bekti. Kita ngobrol dari hati ke hati, dia sampaikan bahwa insyaAllah hari ini dia sama Dilla akan menikah,” ujar Nanda kepada awak media, Jumat (25/8).

Dalam kesempatan itu, Bekti tak lupa meminta doa kepada Nanda agar pernikahannya berlangsung lancar. Bekti juga mengungkapkan sejumlah pertimbangan terkait keputusannya rujuk.

“Banyak pertimbangan di antaranya masih saling cinta dan demi kebaikan anak-anak. Dan, ya, semalam kita bahas bahwa hidup susah ditebak dalam perjalanan pasti ada hikmahnya,” ujarnya.

Kata Nanda, pertemuan tersebut juga berlangsung haru. Dia dan Bekti bahkan sempat saling berpelukan di momen itu.

“Kita pelukan semalam terharu, mohon doanya hari ini semoga dilancarkan dan berkah,” ujarnya.

Pernikahan ulang Aldila Jelita dan Indra Bekti berlangsung secara tertutup. Terlihat di lantai atas gedung Pave Bistro, banyak orang mengenakan pakaian batik sembari menikmati hidangan.

Bekti dan Aldila resmi bercerai pada 17 April 2023. Hak asuh anak diserahkan ke Aldila. Bekti harus memberikan nafkah anak sebesar Rp 30 juta tiap bulan. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
3 October 2023 - 10:06
Dari Teman Korban hingga Guru Diperiksa Polisi Terkait Kasus Siswi SD Loncat dari Lantai 4

WARTAPENANEWS.COM – Polisi telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi untuk mendalami kasus tewasnya siswi kelas 6 SDN Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan yang melompat dari lantai 4 sekolahnya. "Saat ini

01
|
3 October 2023 - 09:17
Perjalanan KRL Terhambat karena Ada Gangguan Sinyal di Jalur Stasiun Kebayoran-Pondok Ranji

WARTAPENANEWS.COM –  PT KAI Commuter Line melaporkan adanya gangguan persinyalan di antara Stasiun Kebayoran-Pondok Ranji. Perjalanan KRL terganggu. "Saat ini masih dalam penanganan petugas," tulis PT KAI Commuter Line di

02
|
3 October 2023 - 08:34
Malaysia Mulai Hadapi Kabut Asap Karhutla Sumatra

WARTAPENANEWS.COM – Malaysia, terutama negara bagian di selatan Semenanjung Malaysia, mulai menghadapi kabut asap yang disebut berasal dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di selatan Sumatra. Direktur Jenderal Departemen Meteorologi

03