20 April 2024 - 20:38 20:38

Road to PRURide Sosialisasikan Gaya Hidup Sehat ke Komunitas Sepeda

Jakarta, WartaPenaNews.com – PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) memulai kegiatan Road to PRURide, ajang sportsfest terbesar melibatkan partisipasi ribuan penggemar olahraga sepeda. Acara ini juga menggabungkan healthy lifestyle, musik, healthy food dan special attractions lainnya dalam satu event.

Luskito Hambali, Chief Customer & Marketing Officer Prudential Indonesia mengatakan, Road to PRURide merupakan serentetan kegiatan acara di beberapa kota, seperti Makassar dan dilanjutkan di Jakarta pada 19 Oktober lalu. Puncak acaranya akan berlangsung pada 7-8 Desember mendatang di Yogyakarta.

“Kami optimistis melalui kegiatan yang banyak diminati ini, semakin banyak masyarakat Indonesia yang akan berpartisipasi dalam acara PRURide,” kata Luskito kepada wartawan di Bintaro, Tangerang Selatan, Sabtu (26/10/2019).

Kegiatan roadshow dimulai dengan gowes bareng sejauh 12 km dengan beberapa komunitas sepeda di Jakarta pada pukul 06.00 pagi dengan start dan finish di Kawasan Bintaro.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan gratis, talkshow kesehatan dan bincang santai tentang PRURide.

“Kami memilih Jakarta dan sekitarnya karena melihat adanya perkembangan positif dari masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat. Ini dapat kita lihat dari makin tingginya animo masyarakat yang melakukan kegiatan olahraga, terutama di akhir pekan,” ujar Luskito.

“Kami juga bekerja sama dengan Bintaro LOOPS untuk memberikan opsi tambahan untuk memfasilitasi tren menjaga kesehatan ini serta untuk bisa merangkul banyak kalangan di Jakarta dalam rangka berpartisipasi di ajang PRURide ini,” tutup Luskito.

PRURide Indonesia 2019 akan dilaksanakan pada 7-8 Desember 2019 di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta.

Ajang balap sepeda terbagi menjadi dua kategori utama, yaitu kelas profesional Gran Fondo (120K) dan Medio Fondo (60K). Untuk pegiat sepeda amatir dan keluarga, tersedia kategori Fun Ride (10K) yang akan melintasi pusat kota yang sarat sejarah dan kekayaan budaya.

Peserta dari seluruh kategori akan memperebutkan total hadiah lebih dari seratus juta rupiah. Bagi peserta yang berlomba di kategori Gran Fondo, perusahaan juga menyiapkan hadiah spesial berupa kesempatan untuk berlomba di ajang PRURide Philippines 2020 bagi 1 peserta pria dan 1 peserta wanita tercepat. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03