20 April 2024 - 18:53 18:53

Sabet Perunggu Olimpiade Tokyo, Ginting Susul Jejak Taufik Hidayat

WartaPenaNews – Akhirnya Anthony Sinisuka Ginting berhasil mematahkan kutukan tunggal putra Indonesia di ajang Olimpiade dengan meraih medali perunggu di Tokyo 2020, Senin (2/8/2021).

Pebulutangkis 24 tahun itu sukses merengkuh medali perunggu setelah mengalahkan wakil Guatemala, Kevin Cordon dalam laga perebutan tempat ketiga.

Dalam pertandingan di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, Anthony Ginting menghajar lawannya dalam dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-13.

Kemenangan itu membawa Ginting mencetak sejarah. Dia jadi tunggal putra Indonesia pertama yang mampu meraih medali Olimpiade dalam 17 tahun terakhir.

Kali terakhir Indonesia merengkuh medali di sektor tunggal putra Olimpiade adalah pada 2004 silam. Saat itu, Taufik Hidayat berhasil merebut medali emas dan Sony Dwi Kuncoro menyabet perunggu.

“Pertama-tama, saya bersyukur kepada Tuhan. Ini Olimpiade pertama saya,” kata Anthony Sinisuka Ginting dikutip dalam laman resmi BWF, Senin (2/8/2021).

“Saya sangat menginginkan emas tetapi lawan saya tangguh tetapi saya telah bekerja keras untuk tetap fokus dan maju ke pertandingan hari ini,” kata Ginting.

“Saya senang dengan penampilan saya hari ini dan juga senang dengan medali perunggu.”

Hasil ini membuat Anthony Sinisuka Ginting jadi wakil bulutangkis Indonesia kedua yang berhasil mempersembahkan medali di Olimpiade Tokyo.

Sebelumnya di hari yang sama, pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil merebut medali emas setelah mengalahkan wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dengan skor 21-19, 21-15.

Anthony Sinisuka Ginting terpaksa memperebutkan tempat ketiga setelah tersingkir di babak semifinal oleh wakil China, Chen Long dengan skor 16-21, 11-21, Minggu (1/8/2021).

Sementara Kevin Cordon yang tampil mengejutkan sejak babak penyisihan grup, harus tersingkir di semifinal oleh wakil Denmark Viktor Axelsen. (bas)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03