25 April 2025 - 11:17 11:17
Search

Sandiaga Kembali Tolak Masuk Kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin

WartaPenaNews, Jakarta – Sandiaga Salahudin Uno kembali menegaskan bahwa dirinya akan berada di luar pemerintahan agar bisa mengkritisi dan memberikan masukan kepada pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.

Peryataan ini dikatakannya ketika menjawab pertanyaan wartawan terkait namanya yang terus disebut-sebut masuk ke dalam kebinet kerja Joko Widodo (Jokowi) – Maruf Amin dalam lima tahun ke depan.

“Saya meyakini bahwa masih sangat dibutuhkan masukan dari luar pemerintahan, mitra yang kritis konstruktif, menyampaikan pesan-pesan yang jelas demi kemajuan bangsa kita agar Indonesia bisa mengejar ketertinggalan,” kata Sandiaga di kediamannya, Jalan Pulombangkeng, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2019).

Menurutnya, saat ini Indonesia membutuhkan tokoh yang bisa mengkritisi dari luar pemerintahan. “Saya bersedia untuk memberikan masukan dari luar pemerintahan menyampaikan hal-hal yang seperti pil pahit,” ucap Sandiaga.

Sandiaga mengatakan penyusunan kabinet merupakan hak prerogatif presiden. “Jadi, kalau itu kan (hak) prerogatif presiden, prerogatif presiden ya kita hormati, kita hargai,” ujarnya menjawab pertanyaan apakah menolak jika ditunjuk jadi menteri.

Bos perusahaan Saratoga Advisor itu pun kemudian menjelaskan banyak masalah kompleks yang ada di Indonesia yang belum terselesaikan. Sebut saja soal angka pengangguran yang masih terbilang tinggi.

“Kemarin kita ada di pengangguran ada di nomor dua terburuk di Asean, penciptaan lapangan kerja kita gak jalan. Sementara Vietnam, dengan adanya perang dagang China dan Amerika ini meraup untung,” ungkapnya.

Sandiaga khawatir tak bisa memberikan masukan yang objektif jika menjadi bagian dari pemerintah. Eks Wagub DKI itu merasa pemikirannya itu perlu disampaikan. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait