29 March 2024 - 17:11 17:11

Satgas Yonif 125/Simbisa Berikan Pelayanan Kesehatan Untuk Ibu Melahirkan

Merauke, WartaPenaNews – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat perbatasan, Satgas Yonif 125/Simbisa memberikan pelayanan kesehatan kepada Rika Maywa (21 th) warga Kampung Yakyu, Distrik Sota, Kabupaten Merauke, pasca melahirkan anak ketiganya.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 125/Simbisa, Letkol Inf Anjuanda Pardosi dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Merauke, Papua, Senin (18/1/2021).

Persalinan Rika Maywa saat melahirkan anak ketiganya dibantu oleh saudaranya Fransina Maywa (49 th) dan Mariana Maywa (31 th) pada Sabtu 16 Januari 2021.

“Selanjutnya pada Senin 18 Januari 2021, Seiko Diken (39 th) suami Rika Maywa mendatangi Pos Yakyu Satgas Yonif 125/Simbisa untuk meminta pertolongan karena kondisi istrinya masih lemah,” ungkap Dansatgas.

Lebih lanjut Dansatgas mengatakan, mengetahui ada warga yang membutuhkan pertolongan, Danpos Yakyu Letda Inf Zul Efendi didampingi empat orang anggotanya langsung bergegas mendatangi lokasi bersalin Rika.

“Setibanya di lokasi persalinan, Letda Inf Zul Efendi beserta dua orang anggota Tim Kesehatan segera memberikan pertolongan dengan terlebih dahulu melakukan pemeriksaan dilanjutkan pemasangan infus,” jelasnya.

“Kita berharap, pemasangan infus cairan RL yang diberikan dapat segera memulihkan staminanya,” tambah Dansatgas.

Dansatgas mengatakan bahwa Satgas Yonif 125/Simbisa di bawah Komando Pelaksana Operasi (Kolakops) Korem 174/ATW selalu siap membantu mengatasi kesulitan yang dialami masyarakat perbatasan.

“Kita ikut senang dapat membantu memecahkan kesulitan yang dihadapi warga, dan ini juga merupakan implementasi Delapan Wajib TNI untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya,” tandasnya.

Di tempat terpisah, Seiko Diken suami ibu Rika Maywa mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan bantuan dari anggota Satgas kepada istrinya. “Kehadiran Satgas di kampung ini sangat membantu kami. Kiranya Tuhan senantiasa memberikan kesehatan dan kemudahan kepada bapak sekalian dalam menjalankan tugasnya,” ungkapnya. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 March 2024 - 12:16
Antisipasi Pemudik dari Tol Cisumdawu, Tol Cipali Gelar Uji Coba Contraflow

WARTAPENANEWS.COM -  Tol Transjawa yang menghubungkan kota-kota di Pulau Jawa masih jadi pilihan utama bagi pemudik. Tol Cipali sebagai bagian dari Tol Transjawa, melakukan serangkaian persiapan jelang arus mudik. Salah

01
|
29 March 2024 - 11:14
Polisi Jaga Ketat Gereja di NTT

WARTAPENANEWS.COM -  Guna memberikan rasa aman jelang perayaan Misa Jumat Agung 2024, pasukan Gegana dari personel Brimobda NTT melakukan seterilisasi gereja. Salah satunya di Gereja Katederal Imakulata Atambua, Kabupaten Belu.

02
|
29 March 2024 - 10:12
Tarif Listrik April-Juni 2024 Tidak Naik

WARTAPENANEWS.COM - Pemerintah memutuskan tarif listrik subsidi dan nonsubsidi tidak naik di April-Juni 2024. Meski secara parameter, tarif listrik harusnya mengalami kenaikan. Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral,

03