28 April 2024 - 23:52 23:52

Seorang Kakek Dihajar hingga Babak Belur Gegara Tegur Pelaku yang Buang Sampah ke Kali

WARTAPENANEWS.COM – Seorang kakek bernama Solihin (60) dihajar hingga babak belur oleh orang bernama Joni. Kepala Solihin bocor usai menegur Joni agar tidak membuang sampah ke kali di Kampung pitara RT 1/19, Rangkapan Jaya, Pancoran Mas, Depok pada Senin 12 Februari 2024.

Kepala Urusan (Kaur) Humas Polres Metro Depok, Iptu Made Budi menyebut korban dan terduga pelaku cekcok usai tidak terima ditegur berujung penganiayaan.

“Sekira pukul 09.00 WIB, sewaktu korban sedang membersihkan dan merapikan bantaran kali di Kampung Pitara RT 1/19 Kel Rangkapan Jaya, datang tersangka hendak membuang sampah di bantaran kali, oleh korban ditegur untuk tidak membuang Sampang di bantaran kali,” kata Made saat dikonfirmasi, Selasa (13/2/2024).

“Korban tidak terima ditegur dan terjadilah cekcok yang selanjutnya terjadi penganiayaan,” imbuhnya.

Made mengatakan bahwa kejadian tersebut sempat dilerai oleh seorang saksi. Sedangkan kondisi korban telah mengalami luka di bagian kepala dan memar pada bagian mata serta bibir.

“Melihat terjadi penganiayaan saksi langsung datang dan melerai kejadian tersebut. Atas kejadian tersebut korban mengalami luka di kepala sebelah belakang, bibir memar dan diatas mata mengalami memar,” ucapnya.

Lebih lanjut, Made menyebut bahwa korban melaporkan kejadian tersebut ke Polres Metro Depok. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
27 April 2024 - 13:12
Lokasi Bunuh Diri Brigadir Ridhal di Mampang Didatangi Keluarga

WARTAPENANEWS.COM – Keluarga Brigadir Ridhal, anggota Polresta Manado yang ditemukan tewas dengan luka tembak di dalam mobil Alphard di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, mendatangi lokasi kejadian peristiwa. Brigadir Ridhal diduga

01
|
27 April 2024 - 12:36
Bule Australia yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Maika James Folauhola (24), warga negara (WN) Australia, ditangkap terkait kasus penganiayaan terhadap sopir taksi bernama Putu Arsana. Penganiayaan tersebut terjadi di Jalan Area Central Parkir Kuta, Kuta,

02
|
27 April 2024 - 12:10
BMKG: Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Masih Mengintai di Peralihan Musim

WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem yang masih bisa mengintai di periode peralihan musim hujan ke kemarau. BMKG memonitor masih terjadinya hujan

03