28 March 2024 - 17:13 17:13

Seperti Ini Cara Taqy Malik Manfaatkan Media Sosialnya

WartaPenaNews, Jakarta – Media sosial dinilai beberapa kalagan efektif untuk menyampaikan pesan. Hal itu juga disadari oleh Taqy Malik. Dengan jumlah pengikut di akun Instagram yang lebih dari 2 juta orang, Taqy akan memanfaatkann media sosial itu sebaik-baiknya.

Salah satu hal yang akan digunakan oleh Taqy adalah dengan memajukan organisasi yang baru digeluti olehnya. Taqy terpilih sebagai Dewan Pimpinan Nasional (DPN) yang mengurus permasalahan sosial dan budaya di Sahabat Polisi Indonesia.

“Saya siap mengenalkan Sahabat Polisi Indonesia ini melalui media sosial saya, khususnya Instagram,” kata Taqy saat ditemui di kantor Sahabat Polisi Indonesia di kawasan Tomang, Jakarta Barat, belum lama ini.

Taqy Malik sudah bergabung dalam organisasi yang dipimpin Fonda Tangguh tersebut selama empat bulan. Maka ia akan menempuh berbagai cara agar jabatan yang telah dipercaya bisa digunakan dengan maksimal. Salah satu cara yang akann digunakannn adalah memanfaatkan YouTube.

“YouTube juga perlahan ya, karena memang YouTube itu platform yang besar,” ucapnya.

Taqy Malik diajak bergabung karena dilihat mampu menarik perhatian kaum milenial. Hal tersebut terbukti, karena baru beberapa bulan bergabung banyak kaum muda yang semakinn kenal dengan organisasi tersebut.

“Alhamdulillah respons luar biasa, mereka postif,” ujar Taqy.

Fonda Tangguh ikut bahagia saat Taqy Malik setuju untuk bergabung. Kini mereka tengah mematangkan segala sesuatunya bersama Taqy Malik sebagai pengurus baru.

“Hari ini syukuran kantor baru dan logo baru, karena keinginan untuk menjadi Sahabat Polisi semakin luas makanya kita bikin Sahabat Polisi Indonesia dan NKRI harga mati buat kita,” kata Fonda. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
28 March 2024 - 12:19
Libur Paskah 29 Maret, Dishub DKI Ganjil Genap Ditiadakan

WARTAPENANEWS.COM - Dinas Perhubungan [Dishub] DKI Jakarta meniadakan aturan ganjil genap saat libur Paskah pada Jumat, 29 Maret 2024. Hal ini disampaikan Dishub DKI melalui akun X yang dilihat  pada

01
|
28 March 2024 - 11:18
Massa Demo di Patung Kuda, Tuntut Prabowo-Gibran Didiskualifikasi

WARTAPENANEWS.COM - Sekelompok massa menggelar aksi unjuk rasa di Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (28/3/2024). Mereka menuntut hakim Mahkamah Konstitusi (MK) mendiskualifikasi pasangan calon (paslon) capres-cawapres 02, Prabowo Subianto-Gibran

02
|
28 March 2024 - 10:12
Lebaran 2024, Jumlah Pemudik Pesawat Diprediksi 7,9 Juta Orang

WARTAPENANEWS.COM -  PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney memprediksi peningkatan jumlah penumpang pesawat pada Angkutan Mudik Lebaran 2024. Diperkirakan mencapai 7,9 juta orang. Angka itu akumulasi dari penumpang yang

03