19 April 2025 - 20:49 20:49
Search

Sore Ini, Prabowo Gelar Sidang Kabinet Paripurna Perdana

WARTAPENANEWS.COM  – Presiden Prabowo Subianto akan menggelar Sidang Kabinet Paripurna perdana di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (23/10). Sidang akan digelar pada sore hari.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi.

“[Sidang kabinet paripurna] Betul jam 15,” kata Hasan kepada wartawan, Rabu (23/10).

Terpisah, Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan Budiman Sudjatmiko menyebut para pejabat akan mendengarkan arahan Prabowo.

“Ya saya akan datang sore ini ke Sidang Kabinet Paripurna Kabinet Merah Putih. Tema Sidang Kabinet Paripurna adalah ‘Arahan Presiden: Bersama Indonesia Maju, Menuju Indonesia Emas 2045’,” ujar Budiman.

Budiman menjelaskan, Sidang Kabinet Paripurna ini akan dihadiri oleh seluruh pejabat yang telah dilantik.

Informasi penting disajikan secara kronologis

Sidang kabinet yang dipimpin Presiden akan dihdiri Wakil Presiden, para menteri, Jaksa Agung, Panglima TNI, Kapolri, Kepala BIN, Kepala Staf Presiden (KSP), Ketua Dewan Ekonomi Nasional, Kepala BPKP, Kepala Badan Gizi Nasional, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan.

Lalu, juga Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara), Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan, Wamensesneg, hingga Seskab. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait