21 April 2025 - 08:00 8:00
Search

Suharso Ditunjuk jadi Ketum PPP

WartaPenaNews, Jakarta – Suharso Monoarfa kembali terpilih menjadi Ketua Umum PPP secara aklamasi di Muktamar IX di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu 19 Desember 2020, malam. Pada pidato politik pertamanya setelah pemilihan ia memastikan akan mengembalikan kejayaan partai berlambang Kabah ini.

“InsyaAllah partai yang kita cintai ini akan kembali ke masa jayanya. Dan ini hanya bisa dilakukan secara bersama-sama. Itu yang bisa saya janjikan, kerja-kerja elektoral akan tetap kita laksanakan,” kata Suharso.

Suharso mengungkapkan di hadapan seluruh anggota PPP bahwa dirinya hadir bukan sebagai personal, namun sebagai representasi kader PPP di seluruh Indonesia. Atas dasar itu dengan terpilih dirinya sebagai Ketua Umum terpilih ia mengajak semua kader PPP untuk mengumpulkan kelebihan yang ada dalam diri masing masing.

“Mari kita kumpulkan semua kelebihan-kelebihan kita yang ada dalam diri masing-masing. Kebolehan-kebolehan kita, kearifan-kearifan kita, kita satu padukan menjadi sebuah kekuatan untuk memenangkan Pemilu 2024,” tegasnya.

Atas dasar itu ia mengajak seluruh elemen partai untuk bahu membahu membesarkan partai.

“Dengan bergandeng tangan, dengan semangat yang kita miliki, dengan mimpi yang sama. Insya Allah kita bisa mewujudkan impian mengembalikan kejayaan PPP,” jelasnya.

“Hasil itu tidak pernah berkhianat dengan ikhtiar. Kalau ikhtiar benar-benar kita lakukan, insyaAllah dengan ridha-Nya akan bersama kita capai,” katanya. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait