29 March 2024 - 02:06 2:06

Syahrini dan Reino Barack Liburan ke Jepang

WartaPenaNews, Jakarta – Syahrini dengan sang suami, Reino Barack diketahui kini tengah berlibur ke Negeri Sakura, Jepang. Ternyata selebriti berjuluk princes itu rupanya sudah sekitar 4 bulan menghabiskan waktu.

Aisyahrani, adik sekaligus manajer Syahrini mengabarkan kondisi Syahrini saat ini. “Kabarnya Alhamdulillah semua baik baik, doakan baik baik semua,” kata Aisyahrani di kawasan Bogor belum lama ini.

Rani, begitu sapaannya mengatakan bahwa Syahrini merindukan kuliner Tanah Air. Mereka selalu mengabarkan kondisi terkini lewat grup WhatsApp.

“Oh iya, rindu makanannya mamah, makanannya pawon. Pastilah kalau itu kita kan punya grup, ‘ih enak banget makan segala macam’ gitu lah, pasti lah ada komunikasi. Rindu dengan makanan Indonesia,” ungkap wanita berhijab itu.

Adapun tujuan pelantun tembang ‘Sesuatu’ itu ke Jepang karena memang merupakan tradisi dari keluarga Reino Barack. Mereka selalu ke Jepang setiap tahun

“Mengikuti tradisi mertuanya harus pulang ke Jepang, itu aja sih sebenernya. Cuma kan lama karena regulasi susah enggak bisa bolak balik. Mau pulang cuman dua minggu aja kan sekarang enggak bisa,” ujar Rani menjelaskan.

Rani menjelaskan bahwa tujuan Syahrini dan Reino Barack juga diharapkan akan menambah kemesraan mereka. Sehingga tibanya di Indonesia sudah ada kabar Syahrini berbadan dua.

“Namanya juga penganten baru, dua tahun kan sekarang ya. Doakan saja ini honeymoon iya, jalan jalan iya, dengan keluarga juga dapet. Tapi belum ada kabar itu, doain aja semoga pulang dari sana, cepet Allah kasih momongan,” jelas Rani. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
28 March 2024 - 12:19
Libur Paskah 29 Maret, Dishub DKI Ganjil Genap Ditiadakan

WARTAPENANEWS.COM - Dinas Perhubungan [Dishub] DKI Jakarta meniadakan aturan ganjil genap saat libur Paskah pada Jumat, 29 Maret 2024. Hal ini disampaikan Dishub DKI melalui akun X yang dilihat  pada

01
|
28 March 2024 - 11:18
Massa Demo di Patung Kuda, Tuntut Prabowo-Gibran Didiskualifikasi

WARTAPENANEWS.COM - Sekelompok massa menggelar aksi unjuk rasa di Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (28/3/2024). Mereka menuntut hakim Mahkamah Konstitusi (MK) mendiskualifikasi pasangan calon (paslon) capres-cawapres 02, Prabowo Subianto-Gibran

02
|
28 March 2024 - 10:12
Lebaran 2024, Jumlah Pemudik Pesawat Diprediksi 7,9 Juta Orang

WARTAPENANEWS.COM -  PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney memprediksi peningkatan jumlah penumpang pesawat pada Angkutan Mudik Lebaran 2024. Diperkirakan mencapai 7,9 juta orang. Angka itu akumulasi dari penumpang yang

03