29 April 2024 - 13:08 13:08

Tahun 2020, Polygon Penuhi Kapasitas Produksi 700 Ribu Unit Sepeda

Jakarta, WartaPenaNews – Tingginya permintaan sepeda di masa pandemi Covid-19 pada tahun 2020 lalu, telah memberikan pengaruh signifikan bagi produsen sepeda roda dua di Tanah Air. Tak terkecuali PT Insera Sena, produsen sepeda merek Polygon yang produksinya tembus hingga 700 ribu unit.

Direktur Polygon Indonesia William Gozali mengungkapkan bahwa produksi sepeda Polygon telah mencapai batas maksimal produksi sebanyak 700 ribu unit. Faktor ini ditopang dengan tingginya permintaan dalam negeri saat diberlakukannya pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

“Tahun lalu kita sih sudah sampai batas maksimal kapasitas (700 ribu-red) kita,” kata William ketika berbincang melalui aplikasi komunikasi whatsapp, Jumat (5/2/2021).

Dia menjelaskan, dari total produksi tersebut, pasar lokal mendapat alokasi pasar 50 persen, pasar ekspor 50 persen. “Porsi penjualan eksport vs domestic 50:50,” sambungnya.

Negara tujuan utama Polygon meliputi sejumlah negara Eropa, Amerika Serikat, dan Australia. Di mana tipe sepeda gunung (MTB) masih mendominasi pasar luar negeri, “Tiga wilayah tersebut mungkin sekitar 70 persen dari total ekspor,” ujar William.

William mengaku perusahaannya masih mengalami kendala dalam melakukan ekspor. Ia mengatakan kendala utama yang kerap dihadapinya adalah ketersediaan alat angkut atau kontainer. Faktor ini jadi penyebab banyak pengiriman jadi tertunda.

Terkait dengan ketersediaan komponen yang kerap dikeluhkan oleh produsen sepeda di Tanah Air, William justru mengatakan sudah relatif lebih baik.

“Kalau masalah komponen sih sudah relatif lebih baik cuma masih ada kendala yang di sebabkan kekurangan kontainer, sehingga sering kali kedatangan tidak sesuai dengan jadwal,” pungkas William.

Polygon memiliki fasilitas pabrik di Sidoarjo, Jawa Timur dengan kapasitas 700 ribu unit sepeda tahun. Fasilitas ini diklaim sebagai pabrik terbesar di dunia dengan teknologi canggih di seluruh lini produksi. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 April 2024 - 12:13
Polisi Selidiki soal Pelat BMW Emas Milik Pelaku Pembunuhan Remaja Open BO

WARTAPENANEWS.COM – Baru-baru ini, beredar sebuah foto di media sosial yang memperlihatkan mobil BMW berwarna emas milik Arif Nugroho, pelaku yang mencekoki remaja 16 tahun hingga tewas di sebuah hotel

01
|
29 April 2024 - 11:19
Ayah di Jambi Cabuli Anak Kandungnya Berkali-kali

WARTAPENANEWS.COM – Seorang ayah di Desa Mekar Limau Manis, Kecamatan Tabir Ilir, Kabupaten Merangin, Jambi hampir menjadi bulan-bulanan tetangganya, jika tidak cepat diamankan ke kantor polisi oleh anggota Bhabinkamtibmas Aipda

02
|
29 April 2024 - 10:09
Daratan Selatan AS Diterjang Angin Puting Beliung

WARTAPENANEWS.COM – Puluhan angin puting beliung melanda daratan selatan Amerika Serikat, akhir pekan kemarin. Setidaknya empat orang tewas, termasuk seorang bayi berusia empat bulan, di Negara Bagian Oklahoma. Selain itu,

03