20 April 2024 - 01:48 1:48

Taliban Minta Seluruh Nakes Perempuan Kembali Bekerja

perempuan afghanistan

WartaPenaNews, Kabul – Taliban meminta seluruh tenaga kesehatan perempuan kembali bekerja di tengah meningkatnya tekanan terhadap layanan publik lantaran banyak warga Afghanistan yang terlatih dan berpendidikan melarikan diri dari negara tersebut.

Kaum perempuan selama ini dihalangi pergi bekerja dan bahkan diusir dari kantor mereka, sehingga memicu kekhawatiran bahwa Taliban akan menerapkan lagi sikap pemerintahan mereka terdahulu sebelum 2001 ketika kaum perempuan tidak diizinkan bekerja.

Namun, komplain yang terus berdatangan bahwa sistem kesehatan rapuh yang kekurangan staf tampaknya telah mendorong pembalikan sikap.

“Kementerian Kesehatan Masyarakat Emirat Islam memberi tahu seluruh pekerja perempuan di pusat dan provinsi bahwa mereka harus bekerja secara rutin,” kata juru bicara Zabihullah Mujahid melalui pernyataan.

“Mereka tidak akan menghadapi rintangan dari Emirat Islam untuk menjalankan tugasnya,” kata jubir.

Semenjak menyerbu Kabul pada 15 Agustus, Taliban berjuang untuk mengaktifkan kembali layanan dasar karena banyak spesialis yang berasosiasi dengan pemerintah dukungan Barat bergabung dalam eksodus ke luar dari Afghanistan atau tetap berada di rumah lantaran takut akan ada tindakan balasan.(wsa)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03