WartaPenaNews, Jakarta – Menyambut tahun baru tak melulu dilakukan dengan cara yang super mewah. Pergantian tahun juga bisa kok dilakukan dengan cara sederhana dan pastinya gak bikin kantong kamu kebobolan.
Memang sih, ada sebagian orang yang menyambut pergantian tahun dengan berjalan-jalan ke luar kota atau ke luar negeri. Maka dari itu, jangan heran jika tempat-tempat wisata jadi membludak dan berjejal.
Namun, momen setahun sekali ini bisa juga disambut dengan cara yang sederhana dan tidak bikin kantong bobol alias menguras kantong sekaligus tenaga kamu. Misalnya, kamu bisa menyambut tahun baru dengan orang-orang terdekat dan mengadakan pesta kecil-kecilan di rumah.
Dengan demikian, dijamin kamu juga bisa menikmati pergantian tahun dengan cara kamu sendiri. Sebelum itu, tentu kamu harus mempersiapkan segala sesuatunya terlebih dahulu. Berikut 4 tips kemeriahan menyambut tahun baru tanpa budget gede dan hemat waktu.
1. Mendekorasi ruangan seadanya
Hal ini diperlukan agar ruangan kamu jauh lebih menarik. Apa lagi kamu memiliki tempat sendiri dalam menyambut pergantian tahun. Kamu bisa menentukan tema yang menarik agar suasana malam tahun baru semakin semarak.
Kamu bisa mendapatkan atau membeli atribut tahun baru di toko grosir seperti hiasan dinding, balon gantung, kembang api, terompet, dan sebagainya.
2. Beritahu teman terdekat
Meskipun jomblo, kamu bisa memanfaatkan momen pergantian tahun ini dengan mengundang teman terdekat. Keuntungannya adalah kamu dan teman-teman dekatmu sudah saling mengenal.
Suasana akan jauh lebih menarik jika menyambut pergantian tahun dengan karib atau sahabatmu. Kamu bisa memanfaatkan sosial media, atau menghubungi secara langsung saat mengundang mereka.
3. Siapkan playlist lagu yang menarik atau gitaran
Nah, bagian ini paling menarik. Sebab, dengan menyiapkan sekaligus memutar lagu yang asyik, suasana malam tahun baru kamu akan lebih terbangun. Kamu bisa melek dan gak ngantuk pas malam pergantian tahun nantinya.
Bagi yang suka gitaran, boleh juga tuh. Nyanyi bareng-bareng saat pergantian tahun. Biasanya, kawula muda lebih condong ke gitaran, tapi semua itu adalah pilihan. Yang penting, bagaimana cara kita bisa menikmati malam tahun baru nantinya.
4. Lakukan sistem potluck party
Apa sih potluck party? Ini adalah cara sederhana saat kamu dan teman-teman kamu menyambut tahun baru. Potluck party, kamu bisa meminta kepada teman-teman yang hadir membawa makanan untuk disajikan dan dinikmati bersama.
Hal ini tergolong lumrah kok. Keuntungannya, selain berhemat, kamu gak begitu repot memikirkan menu atau sajian apa yang harus disajikan kepada teman-teman kamu nantinya.
Itu tadi bagaimana menyiasati menyambut tahun baru dengan cara yang sederhana tetapi tetap meriah. Semua bergantung bagaimana kamu bisa berangkat dari yang ada. Mencoba berpikir kreatif dalam hal apa pun, termasuk menyambut tahun baru.
Sebab, tak semua kemeriahan identik dengan kemewahan. Segalanya bermula dari ide dan kamu mencoba mewujudkannya dengan cara yang tak kalah menarik dari yang lainnya. Jadi bagaimana, tertarik untuk mencoba tips ini? (mus)