4 May 2024 - 18:06 18:06

Update COVID-19 di Indonesia: Bertambah 6.115, Sembuh 4.024

awas virus corona

WartaPenaNews, Jakarta – Hingga Minggu (30/5) pukul 12.00 WIB, Satuan Tugas Penanganan COVID-19 mencatat adanya penambahan kasus baru COVID-19 sebanyak 6.115 orang. Sementara jumlah pasien yang sembuh tercatat 4.024 orang.

Sementara untuk jumlah kasus kematian tercatat ada penambahan sebanyak 142 orang yang meninggal dunia.

Dengan penambahan tersebut maka total terdapat 1.816.041 kasus COVID-19 dengan 1.663.998 pasien telah dinyatakan sembuh dan 50.404 orang meninggal dunia sejak kasus COVID-19 pertama terkonfirmasi di Indonesia pada Maret 2020 lalu.

Saat ini, terdapat 101.639 kasus aktif atau pasien yang tengah menjalani perawatan dan isolasi setelah terkonfirmasi positif. Angka itu menunjukkan penambahan sebanyak 1.949 orang dibandingkan Sabtu kemarin (29/5).

Terdapat juga 105.518 orang yang masuk dalam kategori suspek.

Hasil itu didapatkan setelah pada hari ini diuji 71.017 spesimen dari 52.132 orang di ratusan jejaring laboratorium di seluruh Indonesia. Total telah diuji 16.660.482 spesimen dari 11.197.817 orang sejak 2020.

Tingkat positif atau positivity rate harian spesimen untuk tingkat nasional adalah sebesar 15,11 persen dan tingkat positif harian orang sebesar 11,73 persen.

Wilayah yang melaporkan penambahan kasus terbesar hari ini adalah DKI Jakarta dengan 1.064 kasus baru, Jawa Tengah 1.007 kasus baru, Riau 726 kasus baru, Jawa Barat 639 kasus baru dan Kepulauan Riau dengan 294 kasus baru.

Daerah dengan akumulasi kasus COVID-19 dan pasien sembuh terbanyak adalah DKI Jakarta dengan 429.333 kasus dan 411.418 pasien sembuh. Sementara kasus kematian terbesar berada di Jawa Timur dengan total 11.306 orang. (wsa)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
4 May 2024 - 12:14
Mal Rabinza di Lebak Hangus Terbakar

WARTAPENANEWS.COM – Kebakaran hebat terjadi di Mal Rangkasbitung Indah Plaza (Rabinza), Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Sabtu (4/5/2024) dini hari. Informasi diperoleh, peristiwa itu terjadi pukul 00.25 WIB.

01
|
4 May 2024 - 11:13
Mayat Pria Ditemukan Tanpa Busana di Perumahan Sukabumi

WARTAPENANEWS.COM – Warga di Perumahan Frinanda, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, digegerkan dengan penemuan mayat pria dalam kondisi telanjang. Kejadian tragis tersebut terjadi di rumah blok B1 Nomor 1

02
|
4 May 2024 - 10:06
Exit Tol Jagorawi Arah Puncak Macet, Contraflow Diberlakukan di KM 44

WARTAPENANEWS.COM – Kemacetan terjadi di exit Tol Jagorawi arah Puncak pagi ini, Sabtu (4/5). Ini disebabkan wisatawan yang akan berlibur ke kawasan Puncak pada weekend. Informasi dari Jasa Marga, kemacetan

03