wartapenanews.com – Israel menyerang Jalur Gaza pada Kamis (5/7). Serangan dilakukan usai Israel menarik pasukan dari Jenin di Tepi Barat.
Sejak Senin (3/7) kemarin Israel meluncurkan operasi militer skala besar ke Jenin. Tindakan Israel menewaskan 12 orang warga Palestina di Jenin.
Keterangan militer Israel, gempuran ke Gaza dilakukan sebagai balasan serangan roket dari wilayah itu, demikian dikutip dari AFP.
Sumber keamanan Palestina menyebut, serbuan udara Israel menghancurkan situs militer Hamas. Namun, tidak ada korban jiwa atau pun korban luka akibat serangan Israel di Gaza.
2023 menjadi salah satu tahun paling berdarah pada konflik Israel-Palestina. Setidaknya 190 warga Palestina dan 26 warga Israel karena eskalasi kekerasan yang terjadi sepanjang tahun ini. (mus)