22 April 2025 - 22:20 22:20
Search

Usulan Pembentukan Pansus Kecurangan Pemilu Sebagai Bentuk Propaganda

WartaPenaNews, Jakarta – Pembentukan Pansus Kecurangan Pemilu dinilai hanya sebagai upaya propaganda mendelegitimasi hasil Pemilu.

Penilaian itu datang dari Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI), Karyono Wibowo menanggapi usulan datang dari Wakil Ketua DPR RI yang juga politikus Gerindra, Fadli Zon.

Menurut Karyono, apa yang disampaikan Fadli Zon sebagai upaya penggiringan opini publik seolah-olah terjadi kecurangan yang terstruktur, sistematis, dan masif.

“Ini bagian dari propaganda untuk mendelegitimasi hasil pemilu. Dibentuk opini publik tentang kecurangan sehingga masyarakat atau publik itu tidak percaya dengan penyelenggara pemilu,” kata Karyono Wibowo di RM Mbah Jingkrak, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (25/4/2019).

Selain itu, ia menduga propaganda yang diluncurkan Fadli Zon untuk membangun persepsi seolah-olah Prabowo-Sandiaga kalah akibat adanya kecurangan.

“Nah ini kan bagian dari propaganda yang ujungnya nanti itu adalah kalau bukan Prabowo-Sandi yang menang maka pemilu curang,” katanya.

Karyono ikut setuju jika terjadinya dugaan kecurangan pada Pemilu lalu harus diusut tuntas. Namun selayaknya proses itu bisa dibuktikan dengan bukti dan fakta yang terjadi di lapangan.

“Saya setuju kecurangan itu harus ditindak tetapi orang yang mengatakan curang harus menunjukkan bukti-buktinya, itu yang penting,” katanya. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait