21 April 2025 - 08:07 8:07
Search

Viral, Pria Mualaf Bawa Babi untuk Kurban

WARTAPENANEWS.COM –  Euforia Idul Adha masih terasa hingga saat ini. Berbagai momen menarik dan unik di hari raya kurban ini pun belakangan mewarnai media sosial.

Salah satunya adalah seorang pria mualaf di Papua yang baru-baru ini mendadak jadi sorotan. Pasalnya, alih-alih membawa kambing atau sapi, ia justru menenteng seekor babi untuk dijadikan hewan kurban untuk disembelih di masjid.

Momen tersebut tampak terekam dalam sebuah video dan salah satunya diunggah di akun TikTok @hinata.shoyo1441, sehingga berujung viral di jagat maya. Dalam video tersebut, pria mualaf di Papua tersebut tampak antusias berkurban dengan membawa seekor babi yang bobotnya cukup gempal ke salah satu masjid.

Usut punya usut pria tersebut belum paham sepenuhnya tentang berkurban saat Idul Adha. Padahal, seperti diketahui, daging babi sendiri jelas diharamkan di agama Islam.

“Karena belum paham, seorang mualaf di Papua membawa hewan kurbannya ke Mesjid untuk disembelih,” tulis keterangan video tersebut.

Namun, aksi pria mualaf tersebut tetap mendapat apresiasi dari warganet. Termasuk dari seorang ustadz yang ada di masjid tersebut.

Meski di video tersebut tak terdengar jelas percakapan antara mereka, namun sepertinya ustadz tersebut akhirnya memberikan sedikit pemahaman kepada pria mualaf tersebut. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait