21 April 2025 - 10:46 10:46
Search

Wanita Muda Ditemukan Tewas di Apartemen Habitat

WartaPenaNews, Jakarta - Kepolisian Resor Tangerang Selatan menduga wanita muda yang tewas di Apartemen Habitat, Kelurahan Bencongan, Kabupaten Tangerang adalah korban pembunuhan atau pencurian dengan kekerasan.

“Sebagaimana dimaksud dalam Pasal 340 dan atau 338 dan atau 365 KUHP,” ujar Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Tangerang Selatan Ajun Komisarus Alexander Yurika, Minggu (12/5/2019).

Korban dugaan pembunuhan itu, Sulastri alias Tari yang tercatat sebagai penghuni Apartemen Habitat Tower C nomor 311. Perempuan 21 tahun ini ditemukan meninggal dunia dalam keadaan telanjang dengan leher, kedua tangan dan kedua kaki terikat pada Sabtu (11/5/2019), pukul 19.00. “Serta badan korban ditutupi dua buah bantal,” kata Alexander.

Selain itu, kata Alexander, sejumlah barang milik korban hilang seperti dua buah handphone, dompet berisi uang Rp 5 juta, perhiasan berupa kalung, gelang dan cincin emas.

Alexander mengatakan polisi sudah memeriksa enam orang saksi yang merupakan teman korban. Mereka adalah, Andra Wijaya pacar korban, Sandi, Dede Irawan sekuriti, Apeng Aryana, Oskar Sendi dan Sutaryo.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait