6 May 2024 - 03:28 3:28

Warga Lampung Diminta Waspadai Cuaca Ekstrem hingga Awal Tahun 2023

wartapenanews.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Lampung meminta kepada masyarakat Lampung untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang terjadi pada hari ini, Rabu (28/12) hingga awal tahun 2023 mendatang.

Peringatan dini itu disampaikan BMKG Lampung mengingat kondisi dinamika atmosfer menjelang pergantian tahun dalam kondisi yang dapat memicu pertumbuhan awan-awan hujan di wilayah Lampung.

Monsun Asia, gelombang Rossby, Madden Julian Oscillation (MJO), adanya perlambatan angin di wilayah bagian selatan ekuator, akumulasi dari kondisi dinamika atmosfer yang sedang terjadi dapat menyebabkan terjadinya cuaca ekstrem pada akhir tahun ini.

“Cuaca ekstrem yang dapat ditimbulkan berupa hujan lebat disertai petir, gelombang tinggi, angin kencang, dan juga hujan es,” tulis BMKG Lampung dalam keterangan resmi yang kami terima, Rabu (28/12).

BMKG Lampung juga merilis potensi ancaman bencana alam dari dampak yang terjadi akibat cuaca ekstrem yang terjadi selama sepekan ke depan, seperti banjir dan longsor.

“Sebagian kelompok masyarakat terisolir, terjadi kerusakan pada rumah dan bangunan, jembatan yang rendah tidak dapat dilintasi, gangguan lalu lintas karena jalan utama banjir atau ditutup, kemudian mulai terjadi wabah penyakit menular,” tulis BMKG Lampung.

Lalu juga terdapat dampak terhadap transportasi publik, seperti penerbangan pesawat dibatalkan atau ditunda, perjalanan kereta api dibatalkan, hingga gangguan pada kegiatan di pelabuhan.

Gelombang tinggi dengan ketinggian 2,5 meter sampai 4 meter juga berpotensi terjadi di perairan Barat Lampung dan Teluk Lampung bagian Selatan, di mana kecepatan angin dapat mencapai 30 knot di perairan Lampung.

“Hal ini dikarenakan adanya sirkulasi siklonik di wilayah Selatan Jawa yang persitensi menyebabkan peningkatan kecepatan angin dan tinggi gelombang di wilayah perairan Lampung,” tulis keterangan BMKG Lampung.

Meski adanya peringatan dini ini, BMKG Lampung meminta agar masyarakat tetap tenang. Namun, selalu waspada. BMKG Lampung juga meminta agar masyarakat tidak beraktivitas di luar rumah jika tidak mendesak. (mus)

 

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
4 May 2024 - 12:14
Mal Rabinza di Lebak Hangus Terbakar

WARTAPENANEWS.COM – Kebakaran hebat terjadi di Mal Rangkasbitung Indah Plaza (Rabinza), Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Sabtu (4/5/2024) dini hari. Informasi diperoleh, peristiwa itu terjadi pukul 00.25 WIB.

01
|
4 May 2024 - 11:13
Mayat Pria Ditemukan Tanpa Busana di Perumahan Sukabumi

WARTAPENANEWS.COM – Warga di Perumahan Frinanda, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, digegerkan dengan penemuan mayat pria dalam kondisi telanjang. Kejadian tragis tersebut terjadi di rumah blok B1 Nomor 1

02
|
4 May 2024 - 10:06
Exit Tol Jagorawi Arah Puncak Macet, Contraflow Diberlakukan di KM 44

WARTAPENANEWS.COM – Kemacetan terjadi di exit Tol Jagorawi arah Puncak pagi ini, Sabtu (4/5). Ini disebabkan wisatawan yang akan berlibur ke kawasan Puncak pada weekend. Informasi dari Jasa Marga, kemacetan

03