WARTAPENANEWS.COM – Warga yang tinggal di kolong Tol Angke, Jakarta Barat, akan digusur oleh Pemprov Jakarta. Nantinya mereka akan dipindahkan ke rumah susun.
Pj Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi, mengatakan pemindahan ini bertujuan untuk menata kawasan dan memberikan hunian yang lebih layak ke warga tersebut.
“Ini sebenarnya adalah bagian dari kita pemerintah daerah untuk mendukung program strategis dari pemerintah pusat dan ini nanti akan kita rapikan untuk yang nanti di bawah kolong tol, kolong jembatan,” kata Teguh usai acara penanaman pohon di Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (26/11).
Teguh mengatakan, sebelumnya sudah dilakukan pemindahan warga yang tinggal di kolong jembatan di kawasan Pakin, Kunir, dan Bintang Mas. Warga di kawasan tersebut telah dipindahkan ke rumah susun di Jalan Tongkol, Pademangan, Jakarta Utara.
“Mekanismenya kita lakukan dengan persuasif dan pastinya kami juga memberikan fasilitas walaupun mungkin katakanlah untuk sementara” kata dia.
Terkait warga yang berada di kawasan Tol Angke proses verifikasi sudah berlangsung.
“Kemudian kami akan pindahkan ke rusun rusun yang masih ada yang berdekatan. karena memang berdasarkan pemetaan masih cukup banyak unit-unit kosong yang ada di rusun-rusun kita yang jumlahnya cukup signifikan” ujarnya. (mus)