27 September 2023 - 13:22 13:22

WhatsApp Mulai Perbarui Fitur PiP Versi Android, Tapi…

WartaPenaNews, Jakarta – WhatsApp yang tahun lalu menggulirkan fitur Picture-in-Picture (PiP) pada perangkat Apple dan Android, telah melakukan pembaruan fitur tersebut untuk Android versi beta 2.19.86.

Pembaruan memberikan penggunanya mendapatkan peningkatan mode PiP agar berfungsi sama seperti di perangkat iPhone.

Dilansir GSM Arena, Senin (1/4), sejak diluncurkan mode PiP pada Mei 2018, mode PiP untuk Android masih memiliki keterbatasan, hanya bisa memutar video di dalam obrolan.

Melalui pembaruan, mode PiP untuk Android kini bisa memutar video di jendela kecil meski pengguna keluar dari obrolan, meminimalkan aplikasi, atau beralih ke aplikasi lain. Tentunya ini belum ada pada versi awal.

Sayangnya, pembaruan PiP untuk Android masih dalam tahap uji. Jadi belum tersedia untuk semua pengguna Android.

Sementara itu, WhatsApp juga meluncurkan fitur terbaru dengan versi beta lainnya. Kabarnya fitur baru itu memungkinkan pengguna untuk memutar pesan suara berturut-turut secara otomatis.

Pesan singkat milik Facebook itu telah mengembangkan fitur tersebut sejak November tahun lalu. Lagi-lagi belum juga diumumkan kapan akan dirilis. (*/dbs)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
27 September 2023 - 09:13
Polisi Selidiki Terkait Dugaan Penganiayaan Mahasiswa oleh Oknum Timses Bupati Cianjur

WARTAPENANEWS.COM –  Polisi menyelidiki dugaan penganiayaan yang dilakukan oknum anggota tim sukses (timses) Bupati Cianjur Herman Suherman. Oknum itu bernama Jamaluddin Junaidi Ghani yang menganiaya Alief Irfan, mahasiswa Ketua Jaringan

01
|
27 September 2023 - 08:34
Belasan Rumah Warga di Situbondo Porak Poranda akibat Diterjang Puting Beliung

WARTAPENANEWS.COM – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, mencatat belasan rumah warga di Desa Jatisari porak-poranda diterjang angin puting beliung pada Selasa (26/9) petang. Kepala Pelaksana BPBD

02
|
27 September 2023 - 08:11
Usai Latihan, Dua Pemain Persebaya Alami Kecelakaan Motor

WARTAPENANEWS.COM – Musibah menghampiri dua pemain muda Persebaya, Andre Oktaviansyah dan Aditya Arya. Keduanya mengalami kecelakaan motor di Jalan Raya Darmo Surabaya, Selasa (26/9) petang. Saat kejadian berlangsung, kedua pemain

03