21 April 2025 - 02:34 2:34
Search

Wow, Bacaleg DPR RI Lolos Baru 10 Persen

Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari.(foto dok KPU RI)

IPOL.ID- Hasil verifikasi administrasi KPU menyebutkan bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI 2024 hanya 10,19% yang lolos dan memenuhi syarat.

Hal itu diungkapkan Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari. Dia mengungkapkan alasan 89,81% bacaleg lainnya belum lolos terkait surat kesehatan,surat keterangan dari pengadilan dan hal lainya. “Kebanyakan masalahnya macam, mulai syarat kesehatan hingga legalisir ijazah,” kata Hasyim di kawasan Jakarta Pusat, Minggu (25/6).

Hasyim mengatakan, KPU masih memberi waktu perbaikan terhadap bacaleg yang dinyatakan belum memenuhi syarat. Waktu perbaikan itu dilakukan pada 26 Juni sampai 9 Juli 2023.”10 Juli sampai 6 Agustus, dilakukan verifikasi administrasi perbaikan dokumen persyaratan bacaleg,”paparnya.

Sebelumnya, KPU mengungkapkan hasil verifikasi administrasi bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI 2024. Dari total 10.323 calon hanya 10,19 % atau 1.063 yang lolos atau memenuhi syarat.

“Dari 10.323 bacaleg yang diajukan dalam daftar bacaleg DPR RI oleh 18 parpol peserta pemilu hanya 1.063 atau 10,19% orang bacaleg yang dinyatakan MS (Memenuhi Syarat) dokumen persyaratan pencalonannya,” kata Komisioner KPU Idham Holik kepada wartawan, Minggu (25/6).(Sofian)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait