27 April 2024 - 23:49 23:49

Yayasan Muslim Sinar Mas Land Tanam Pohon Buah di Ponpes Al-Tsaniyah

Yayasan Muslim Sinar Mas Land Tanam Pohon Buah di Ponpes Al-Tsaniyah

Wartapenanews.com – Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) mendukung kegiatan penanaman pohon buah yang diselenggarakan oleh Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBI) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Tangerang Selatan di Pondok Pesantren Al-Tsaniyah, Serpong pada Minggu (28/11).

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari peringatan Hari Menanam Pohon Nasional yang berlangsung setiap tanggal 28 November. Pada peringatan kali ini, Sinar Mas Land membagikan sebanyak 1.000 bibit pohon buah kepada masyarakat di sekitar kawasan BSD City, 600 di antaranya diserahkan dan ditanam oleh YMSML kepada Pondok Pesantren Al-Tsaniyah, Serpong yang terdiri dari pohon buah jambu jamaika, kelengkeng, rambutan, hingga mangga.

Dewan Pembina Yayasan Muslim Sinar Mas Land yang juga menjabat sebagai Managing Director President Office Sinar Mas Land – Dhony Rahajoe menjelaskan, “Menanam pohon sangatlah bermanfaat bagi kelestarian dan keasrian lingkungan. Dalam agama, kita juga diajarkan untuk menanam pohon. Pohon-pohon tersebut selain menghasilkan oksigen dan menyerap karbon juga akan menghasilkan buah-buahan yang dapat dimakan oleh makhluk-makhluk yang membutuhkan.”

Yayasan Muslim Sinar Mas Land Tanam Pohon Buah di Ponpes Al-Tsaniyah
Yayasan Muslim Sinar Mas Land Tanam Pohon Buah di Ponpes Al-Tsaniyah

Pada kesempatan yang sama, Ketua Dewan Pembina Yayasan Muslim Sinar Mas Land – Saleh Husin menambahkan, “Semoga niat tulus melakukan penanaman pohon buah ini akan membawa manfaat bagi kita dan masyarakat sekitar sehingga mendatangkan pula limpahan pahala bagi seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan ini.”

YMSML merupakan wadah kegiatan karyawan muslim untuk berbagi kebaikan yang secara rutin melaksanakan sejumlah kegiatan keagamaan. Kegiatan tersebut diimplementasikan ke dalam serangkaian program membangun ukhuwah di antaranya Wakaf Al-Qur’an untuk Negeri kepada sejumlah masjid/musala, Berantas Buta Al-Qur’an (BBQ) melalui metode Mama Papa, penyerahan ratusan hewan kurban pada Hari Raya Idul Adha, renovasi masjid/musala di kawasan BSD City, sentra vaksin untuk para lansia dan penggiat masjid.

Selain itu, YMSML juga membagikan bahan pokok hingga masker dan vitamin bagi takmir masjid, pemeriksaan kesehatan serta gigi gratis untuk masyarakat umum, pelatihan administrasi masjid, hingga bazar minyak goreng gratis.

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
27 April 2024 - 13:12
Lokasi Bunuh Diri Brigadir Ridhal di Mampang Didatangi Keluarga

WARTAPENANEWS.COM – Keluarga Brigadir Ridhal, anggota Polresta Manado yang ditemukan tewas dengan luka tembak di dalam mobil Alphard di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, mendatangi lokasi kejadian peristiwa. Brigadir Ridhal diduga

01
|
27 April 2024 - 12:36
Bule Australia yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Maika James Folauhola (24), warga negara (WN) Australia, ditangkap terkait kasus penganiayaan terhadap sopir taksi bernama Putu Arsana. Penganiayaan tersebut terjadi di Jalan Area Central Parkir Kuta, Kuta,

02
|
27 April 2024 - 12:10
BMKG: Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Masih Mengintai di Peralihan Musim

WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi cuaca ekstrem yang masih bisa mengintai di periode peralihan musim hujan ke kemarau. BMKG memonitor masih terjadinya hujan

03