24 April 2025 - 04:04 4:04
Search

Zelensky Kecam Serangan di Marhanets

wartapenanes.com – Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky memastikan pihaknya tak akan tinggal diam dengan serangan Rusia. Ini sebagai respons atas serangan roket Rusia ke Kota Marhanets dekat wilayah pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN).

“Ukraina akan menanggapi penembakan Rusia terhadap sebuah kota [Marhanets] dan perlu mempertimbangkan bagaimana menimbulkan kerusakan sebanyak mungkin di Rusia untuk mengakhiri perang dengan cepat,” kata Zelensky pada Rabu (10/8) malam, dikutip dari Reuters.

“Angkatan bersenjata Ukraina, intelijen kami, dan badan penegak hukum kami tidak akan tinggal diam terhadap penembakan Rusia hari ini di wilayah Dnipropetrovsk,” imbuh dia.

Zelensky juga menegaskan Ukraina akan memperkuat pasukan. Termasuk menyatakan perlunya sekutu untuk memasok senjata yang lebih kuat ke militer Ukraina.

“Semakin banyak kerugian yang diderita penjajah, semakin cepat kami dapat membebaskan tanah kami dan memastikan keamanan Ukraina,” kata dia.

“Inilah yang harus dipikirkan oleh setiap orang yang membela negara kita dan membantu Ukraina, bagaimana menimbulkan kerugian sebesar mungkin pada penjajah untuk mempersingkat perang,” pungkasnya.

Rusia menembakkan 80 roket ke area Kota Marhanets dekat pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) di Zaporizhzhia, Ukraina, pada Rabu (10/8). Setidaknya 13 orang tewas akibat serangan ini.

Rusia belum mengomentari tuduhan Ukraina atas serangan terhadap Marhanets dan Reuters belum dapat secara independen memverifikasi versi Kiev.

Dalam beberapa waktu terakhir, Ukraina dan Rusia kerap saling tuduh serangan di sekitar PLTN Zaporizhzhia.

Perusahaan energi nuklir Ukraina yang mengoperasikan PLTN Zaporizhzhia, Energoatom, menyatakan militer Rusia terus melakukan tindakan terorisme nuklir di sana. PLTN Zaporizhzhia saat ini dikuasai pasukan Rusia, namun tim Energoatom masih bekerja di PLTN terbesar di Eropa tersebut. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait