26 April 2024 - 20:43 20:43

Pakai Hijab, Warganet Doakan Shandy Aulia

WartaPenaNews, Jakarta – Cukup lama menghilang dari dunia hiburan, tiba-tiba Shandy Aulia bikin terkejut publik, netizen, mengenakan hijab. Bintang film Eiffle I’m Love itu diketahui beragama non muslim.

Kabar Shandy mengendakan hijab diketahui dari akun Instagram miliknya @shandyaulia. Wanita kelahiran Jakarta 31 tahun itu memposting beberapa foto semuanya mengenakan hijab. Dia berpose bersama ketiga kakak perempuan, sang ibu dan ayahnya.
Juga di foto lainnya, Shandy foto bersama keluarga besar ayahnya.

Dalam foto bersama sang ayah, Shandy memberikan keterangan bahwa di momen Ramadan dia selalu memberikan sesuatu yang spesial kepada keluarga yang dicintainya itu.

“Setiap Tahun di bulan puasa saya selalu menyiapkan dengan special untuk berbuka puasa dengan keluarga saya yang menjalankan puasa, ingin ada kebersamaan bersama papa dan kakak-kakak saya begitupun saat saya dan mama merayakan Natal perbedaan bukan suatu hambatan atau masalah bagi saya dan suami,” tulis Shandy Aulia pada Senin (27/5).

Shandy melanjutkan, kejutan mengenakan hijab semata-mata untuk memberikan surprise kepada sang ayah. Dia senang, sang ayah ternyata bahagia atas kejutan yang diberikannya.

“Kebersamaan berbuka puasa bersama dengan papa dan ketiga kakak saya saya memberikan surprise papa, anak paling kecilnya memakai kerudung saat hadir berbuka puasa bersama keluarga, saat papa lihat Speechless katanya MasyaAllah dan tetap menhargai dan menghormati bila ada perbedaan keyakinan dari kami sejak saya kecil perbedaan itu tidak ada tanpa membedakan cara berpakaian, cara beribadah dan Iman kepercayaan. Semua bagi saya di persatukan dengan KASIH ,” sambung Sandy.

Bagi Shandy, meski berbeda keyakinan dengan saudara dan orangtuanya tidak membuatnya jauh. Bahkan semakin sayang dan saling menghormati agama masing-masing.

“Saya sungguh mengasihi papa dan ketiga Kakak saya tanpa ada jarak di antara kami. Karena saya percaya Tuhan adalah Kasih. Saya percaya ketika kita berTuhan kita menjadi pribadi yang mudah menerima perbedaan tanpa harus saling menyakiti dan terus memperdebatkan hingga akhirnya tidak ada kebersamaan,” ucap Shandy.

Menurutnya, masalah iman dan keyakinan dipertanggungjawabkan bukan Tuhan, bukan kepada manusia selaku hamba Tuhan.

“Karena sejatinya Iman dan keyakinan hubungan pribadi langsung kepada Tuhan dan umatnya. dan semua itu pilihan setiap kita manusia. Cintai Tuhanmu dan cintai semua manusia ciptaanNya, tidak terkecuali. Walaupun mungkin musuhmu yang menyakitimu, walaupun sulit, karena itu kita terus belajar untuk diberikan hikmat dan kasih yang datangnya dari Tuhan.,” tutup Shandy.

Unggahan Shandy menuai reaksi netizen. Sebagian besar memuji kerukunan yang tercipta oleh keluarga Shandy Aulia, bahkan tidak sedikit yang memuji lebih cantik mengenakan hijab, dan mendoakan Shandy mendapatkan hidayah untuk memeluk agama Islam.

“Cantiknyaaaa ??? salam buat keluarga ya beb ?,” tulis @bungazainal05.

“Saya juga sama.. papa saya muslim saya dan adik2 saya kristen tapi kami tetap rukun, damai, saling menghargai, menghormati slalu mengasihi???,” sambung melia.a.christy.

“Semoga dpt hidayah” ucap @anna_aira. (*/dbs)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 18:53
Sharp Indonesia Umumkan Pemenang Program Sharp Lovers Day-Sharp Fiestapora

WARTAPENANEWS.COM –  Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam, Sharp Lovers Day hadir guna

01
|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

02
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

03