27 April 2024 - 04:24 4:24

Wali Kota Jakbar Imbau Warga Waspada Penyiraman Cairan Kimia

WartaPenaNews, Jakarta – Wali Kota Jakarta Barat Rustam Effendi mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan setelah terjadi tiga peristiwa penyiraman cairan kimia terhadap beberapa anak sekolah dan seorang penjual sayuran.

“Semua pihak dan masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” ujar Rustam dalam pesan singkatnya di Jakarta, Sabtu (16/11).

Rustam menginginkan kewaspadaan pihak berwenang mulai dari aparat sipil hingga aparat keamanan ditingkatkan, terutama di saat jam-jam rawan kesempatan kejahatan terjadi.

Selain itu, dia mengimbau agar antarsesama warga Jakarta Barat peduli dan dengan kawasan di sekitarnya demi meminimalkan kejahatan.

Pelaku penyiraman cairan kimia kini ditangkap dan ditahan oleh Polda Metro Jaya. Rustam berharap pihak Kepolisian dapat segera mengungkap motifnya.

“Karena masalah ini sudah sangat meresahkan masyarakat,” ujar dia.

Sebelumnya, enam siswi SMPN 207 Kembangan menjadi korban penyiraman cairan kimia sepulang sekolah di Jalan Mawar, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (15/11) sekitar pukul 13.00 WIB.

Kejadian tersebut menjadi ketiga kalinya
​​ di Jakarta Barat. Pertama, penyiraman cairan kimia terhadap dua siswi SMPN 229 Kebon Jeruk pada 5 November 2019.

Disusul penyiraman cairan kimia kepada seorang nenek pedagang sayuran di Taman Aries, Meruya Utara, Kembangan pada 8 November.

Lalu enam siswi SMPN 207 Kembangan menjadi korban penyiraman cairan kimia sepulang sekolah di Jalan Mawar, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (15/11) sekitar pukul 13.00 WIB. (cim)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 18:53
Sharp Indonesia Umumkan Pemenang Program Sharp Lovers Day-Sharp Fiestapora

WARTAPENANEWS.COM –  Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam, Sharp Lovers Day hadir guna

01
|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

02
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

03