WartaPenaNews, Jakarta – Melepaskan penat dan lelah dengan melakukan agenda wisata memang menjadi solusi jitu bagi sebagian orang. Tentunya aktivitas tersebut cocok dilakukan setelah bergelut dengan rutinitas yang cukup menjemukan.
Lantas, atas dasar apa kamu memilih suatu tempat wisata untuk dikunjungi? Beberapa orang malah menyukai tempat wisata ekstrem, di mana tidak hanya indah tapi juga berbahaya. Nah, berikut beberapa tempat wisata ekstrem di dunia yang membutuhkan adrenaline tinggi.
1. Padang Pasit Lut, Iran
Suhu ekstrem akan kamu jumpai pada tempat wisata yang satu ini, yakni mencapai 700C atau 159,30F. Menurut pengukuran Moderate-Resolution Imaging Spectroradiometer atau MODIS memakai satelit NASA Aqua tahun 2003 hingga 2005, menunjukkan jika padang pasir tersebut merupakan titik terpanas yang ada di bumi. Bahkan dengan suhu tersebut bisa digunakan untuk memanggang ayam sampai matang loh!
2. Gunung Thor, Kanada
Salah satu tempat wisata ekstrem ini berada di Kanada. Di mana dianggap sebagai gunung yang mempunyai puncak tercuram di dunia.
Kendati tak termasuk gunung dengan puncak paling tinggi, tapi Gunung Thor mempunyai 1.250 mdpl. Sudut ketinggian pada gunung ini pun mencapai rata-rata 105 derajat. Tempat ini jadi lokasi yang sering dikunjungi oleh pemanjat gunung ekstrem.
3. Gansbaai, Afrika Selatan
Inilah salah satu laut paling berbahaya di dunia. Tempat wisata di Afrika Selatan ini dibuka pertama kali di tahun 1995. Di mana banyak sekali populasi hiu putih di sana. Laut Gansbaai sangat populer di kalangan pelancong yang suka tempat wisata berbahaya.
Biasanya pengunjung akan singgah untuk melakukan cage diving, yakni menyelam menggunakan kandang untuk melihat sekumpulan hiu putih yang sedang kelaparan.
4. Air Terjun Angel, Venezuela
Destinasi wisata ekstrem ini berada di Venezuela. Air terjun yang dikenal dengan nama Angel atau Santo Angel termasuk air terjun yang jatuh bebas dan paling tinggi di dunia. Letaknya di kawasan Taman Nasional Canaima yang mencapai ketinggian hingga 980 meter dan terjun tanpa adanya hambatan kurang lebih 807 meter.
Untuk sampai ke wisata ekstrem ini terbilang sulit, mengingat lokasi yang terpencil. Kendati demikian, air terjun tersebut malah jadi daya tarik wisatawan yang singgah ke Venezuela.
Jadi, itu dia beberapa tempat wisata ekstrem di dunia. Mungkin sebagian orang merasa takut berkunjung ke sana. Tapi bagi pencinta destinasi wisata dengan adrenaline tinggi cukup menantang untuk dicoba, termasuk kamu? (mus)