4 May 2024 - 00:56 0:56

5 Makanan Ini Paling Digemari Masyarakat Indonesia ketika Ramadan

WartaPenaNews, Jakarta  - Waktu magrib dan berbuka puasa memang sangat ditunggu-tunggu oleh umat muslim di dunia. Karena di jam tersebutlah kita baru boleh makan dan minum.

Saat berbuka puasa biasanya akan tersedia banyak sekali makanan dan minuman. Kebiasaan tersebut memang sudah seperti menjadi tradisi.

Di bulan Ramadhan seperti sekarang ini ternyata ada 5 makanan yang menjadi favorit orang Indonesia dan selalu dibeli ketika tengah mencari takjil.

1. Gorengan

Tanpa memakan gorengan ketika berbuka puasa memang belum sempurna. Meski tidak menyehatkan apalagi di konsumsi satu bulan full namun nampaknya gorengan masih menjadi raja.

Yap, gorengan merupakan salah satu makanan berbuka puasa yang digemari orang Indonesia.

2. Aneka Es Segar

Beragam jenis es seperti es campur, es teler hingga es buah menjadi sajian takjil yang juga tidak boleh absen selama bulan puasa.

Rasa manis dan sensasi segar ini saat diteguk membuat es menjadi primadona saat bulan puasa.

3. Aneka Kolak

Kolak pisang, kolak biji salak hingga kolak ubi merupakan salah satu makanan yang dinantikan banyak orang.

Selain manis, kolak pisang bisa membuat seseorang cepat kenyang, tidak heran jika kolak sering dijadikan menu utama berbuka.

4. Kue tradisional

Selain gorengan, beberapa jajanan pasar juga menjadi menu buka puasa pilihan beberapa keluarga Indonesia. Sebut saja arem-arem, jentik manis, mendhut hitam, hingga kue lumpur.

5. Kurma

Kurma menjadi makanan anjuran dari Nabi untuk dikonsumsi saat berbuka puasa. Kurma juga dianggap sebagai buah yang menyehatkan dan mampu mengembalikan asupan nutrisi yang hilang setelah seharian berpuasa.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
3 May 2024 - 12:20
Ria Ricis Resmi Menjanda

WARTAPENANEWS.COM – YouTuber Ria Ricis resmi menyandang status janda setelah melewati sidang cerai selama 4 bulan. Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus cerai pernikahannya dengan Teuku Ryan, pada 2 Maret 2024.

01
|
3 May 2024 - 11:17
Desa di Aceh Singkil Diterjang Banjir Bandang

WARTAPENANEWS.COM –  Banjir bandang menerjang Desa Lae Bangun, Kecamatan Suro Makmur, Kabupaten Aceh Singkil, Aceh. Sumber video yang beredar di media sosial Facebook dan grup Whatsapp, banjir bandang itu terjadi

02
|
3 May 2024 - 10:06
Suami Biadab, Aniaya Istri yang Sedang Hamil 4 Bulan hingga Dibacok Celurit

WARTAPENANEWS.COM – Perempuan muda di Kota Malang, Jawa Timur menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan suaminya. Aksi kekerasan ini dilakukan pelaku berinisial M. Romadoni (24), warga Jalan

03