22 April 2025 - 22:33 22:33
Search

Bek Persija Ini Idolai Barcelona

WartaPenaNews, Jakarta – Bek sayap Persija Jakarta, Alfath Faathier menyebut Barcelona adalah salah satu klub favoritnya. Gaya tiki-taka menjadi alasan Alfath menyukai Blaugrana.

Alfath sangat kagum dengan pola permainan yang disempurnakan oleh Pep Guardiola tersebut. Bahkan, dengan memainkan strategi itu Barcelona menjelma menjadi salah satu tim yang paling sulit untuk dikalahkan pada jamannya.

“Jika berbicara klub favorit di Eropa, saya tentunya pilih Barcelona. Dari segi permainan, Barcelona era Pep Guardiola adalah yang terbaik bagi saya. Apalagi semenjak mereka memainkan pola tiki-taka saya semakin suka Barcelona,” ujar Alfath, di laman resmi klub.

Karena kesukaannya dengan Barcelona, ada hal yang menarik dari pemain bernomor punggung 66 ini. Dia mengaku jersey pertama yang dibeli adalah jersey dari klub Katalunya tersebut.

“Yang menarik jersey pertama yang saya beli jersery Barcelona. Waktu itu tahun 2016 pertama kali saya beli jersey itu. Warnanya kuning kalau tidak salah tanpa nama,” katanya. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait