27 April 2024 - 04:27 4:27

Bus Rombongan WKI GMIM yang Hendak Ikut Ibadah Alami Kecelakaan

wartapenanews.com –  Sebuah mobil bus yang berisi rombongan Wanita Kaum Ibu (WKI) salah satu jemaat GMIM asal Kota Bitung, Sulawesi Utara (Sulut), mengalami kecelakaan di ruas jalan Desa Leilem, Kabupaten Minahasa, Jumat (25/5) pagi ini sekitar pukul 07.30 Wita.

Rombongan yang hendak menuju ibadah agung Hari Persatuan (HAPSA) di Desa Tombatu, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) ini terbalik di jalan. Kecelakaan ini kemudian viral usai diposting di media sosial.

Terlihat dalam video, ada korban yang tertindih badan bus berpelat merah dengan nomor polisi DB 7027 C tersebut. Tampak juga di samping bus itu ada sebuah mobil minibus berwarna hijau.

“(Rombongan) kaum Ibu. Ini tu bus (ini busnya). Aduh banyak korban ini. Ada korban tatindis itu (ada korban tertimpa). Lokasi Sonder Leilem,” penjelasan dalam video tersebut.

Sementara, Kapolres Tomohon, AKBP Arian Primadanu Colibrito ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Dia bilang dalam perisitiwa itu tiga orang meninggal dunia.

“Benar terjadi laka lantas tepatnya di Jalan Karis, Jalan antara Desa Leilem dan Desa Kolongan atas dua, (Sonder). Ada tiga korban meninggal dunia, dua laki-laki dan satu perempuan. Ketiga korban telah dibawa di Rumah Sakit Siloam di Sonder,” kata dia. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 18:53
Sharp Indonesia Umumkan Pemenang Program Sharp Lovers Day-Sharp Fiestapora

WARTAPENANEWS.COM –  Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam, Sharp Lovers Day hadir guna

01
|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

02
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

03