WartaPenaNews, Jakarta – Marcus Rashford menjadi tumbal kemenangan timnya atas Wolverhampton Wanderers dalam putaran ketiga Piala FA. Pada pertandingan yang digelar di Old Trafford, Kamis 16 Januari 2020 dini hari WIB, Setan Merah menang tipis 1-0 melalui gol Juan Mata.
Namun, kemenangan itu harus dibayar mahal oleh MU. Sebab, cedera punggung Rashford kambuh. Pemain 22 tahun itu diturunkan manajer Ole Gunnar Solskjaer sebagai pemain pengganti. Dia masuk pada menit 64 menggantikan Daniel James.
Namun, pada menit ke-80 dia harus ditarik keluar lagi usai berduel dengan bek Wolverhampton, Matt Doherty. Sejatinya, Rashford tidak akan diturunkan pada laga tersebut. Namun, Solskjaer nekat memainkannya karena membutuhkan kemenangan.
Cedera yang dialami Rashford diduga parah. Sebab, dia datang ke markas latihan MU, AON Training Complex, di Carrington, pada Kamis pagi waktu setempat diantar oleh seorang temannya. Padahal, Rashford biasanya datang ke tempat latihan sendiri menggunakan mobil pribadinya.
Melansir Manchester Evening, Rashford melakukan hal itu agar rasa sakit di punggungnya tidak bertambah lantaran mengemudi sendiri.
Situasi ini tentu menjadi ancaman bagi MU. Sebab, akhir pekan nanti mereka bakal bertandang ke markas Liverpool dalam lanjutan Premier League.
Ketajaman Rashford pastinya menjadi tumpuan bagi MU untuk menghancurkan Liverpool yang belum terkalahkan hingga 21 pertandingan. Sejauh ini, Rashford merupakan pencetak gol terbanyak tim. Rashford kini telah mencetak 19 gol di semua kompetisi.
Mengenai cedera Rashford, Solskjaer mengatakan tim medis bakal bekerja maksimal agar sang pemain bisa cepat pulih. Sehingga, Rashford bisa fit sebelum pertandingan melawan Liverpool.
“Dia mendapat benturan dan tidak bisa berlari. Tetapi kami akan melakukan apa saja untuk membuatnya fit untuk hari Minggu. Dia biasanya akan sembuh cepat waktu. Namun, kita lihat saja ke depannya bagaimana,” ucap Solskjaer, dikutip The Sun. (mus)