7 May 2024 - 07:39 7:39

Cuci Otak karena Pendengaran Terganggu, Begini Kondisi Terbaru Olla Ramlan

WartaPenaNews, Jakarta – Olla Ramlan baru saja menyelesaikan operasi Digital Subtraction Angiography (DSA) atau yang lebih dikenal dengan cuci otak. Semua ini berawal saat pendengaran Olla sedikit terganggu di sebelah kanan. Akibatnya, istri Aufar Hutapea ini sering mengalami sakit kepala yang serius.

Di depan tim Selebrita, Olla menjelaskan operasi itu berjalan dengan lancar dan kini dia sudah kembali beraktivitas seperti semula. Dia juga mengunggah foto di ruangan operasi yang sempat menghebohkan publik.

Olla Ramlan baru-baru ini menghebohkan publik karena unggahannya di ruangan operasi. Ternyata, wanita berhijab ini baru saja menyelesaikan DSA atau yang dikenal dengan cuci otak di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat Minggu, 8 Maret 2020.

Olla menjelaskan bahwa DSA itu dilakukan karena ia mengalami gejala migrain yang terlalu sering. Untuk itu, Olla Ramlan memeriksakan diri ke dokter dan disarankan untuk DSA atau cuci otak. Hal ini karena pembuluh darah vena Olla mengalami sumbatan yang menyebabkan tak berfungsi secara normal.

“Sebenarnya kemarin itu bukan operasi sih sebutannya aku DSA. Jadi aku tuh kemarin memang sering migrain-migrain, sakit kepala, akhirnya aku melakukan MRA, MRV. Terus disitu baru kelihatan ternyata di kepala aku tuh di pembuluh darah venanya itu ada sumbatan yang gak sinkron kanan sama kirinya. Makannya dari pihak dokter juga menyarankan untuk DSA. Nah disitu lebih kelihatan lagi mampet karena apa dan lebih bisa mungkin melancarkan vena-vena yang memang tersumbat,” kata Olla Ramlan lewat tayangan YouTube Selebrita7 yang diunggah pada Rabu, 11 Maret 2020.

Baca Juga: TNI Siapkan Rumah Sakit di Pulau Galang untuk Pasien COVID-19

Dilansir dari Jawapos, DSA merupakan tindakan untuk menggambar pembuluh darah dengan menyemrotkan zat kontras agar dapat dideteksi lewat film. DSA atau yang dikenal dengan cuci otak mampu mendeteksi kondisi pembuluh darah, seperti kelainan pada pembuluh darah, risiko stroke, penyempitan pembuluh darah dan adanya sumbatan pada pembuluh darah.

Kata dia, migrain yang dirasakannya itu berawal setelah Olla mengalami gangguan pendengaran di sebelah kanan. Sejak kecil, Olla memang gemar melakukan kegiatan bela diri hingga menyebabkan pendengaran sebelah kanannya menghilang.

“Dari kecil kan memang sukanya bela diri, suka sparing mungkin kena benturan, pukulan atau apapun itu pada zaman dulu. Kemudian di tahun 2004-an, telinga aku hilang pendengarannya di sebelah kanan. Walaupun gak bisa dengar sebelah, tapi setahun belakangan terakhir ini pusingnya tuh migrainnya, terlalu sering, misalnya seminggu bisa 4 kali migrain, ini gak normal,” ucapnya.

Olla menjelaskan bahwa usai operasi, dia harus istirahat total selama enam jam. Meski tak ditemani sang suami, wanita kelahiran Banjarmasin ini tetap bersyukur operasi itu berjalan dengan lancar.

“Operasi kecil tapi dimasukkan dalam pangkal-pangkal saya. Jadi sebenarnya setelah melakukan tindakan itu enam jam harus bed rest harus di kasur, memang ada nyeri sedikit. Operasinya tuh dimasukin selang terus kayak disemprot,” pungkas Olla Ramlan. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
6 May 2024 - 12:17
Rafah Diserang Israel, 19 Warga Gaza Tewas

WARTAPENANEWS.COM – Israel menyerang Rafah di selatan Gaza pada Minggu (5/5). Aksi Israel adalah tindakan balas dendam atas serangan roket sayap militer Hamas yang menewaskan tiga tentara IDF. Menurut pejabat

01
|
6 May 2024 - 11:14
Pagi Tadi, Gunung Semeru Kembali Erupsi

WARTAPENANEWS.COM – Gunung Semeru yang terletak di Lumajang "batuk" pagi ini, Senin (6/5). Gunung tersebut memuntahkan kolom abu setinggi 700 meter dari atas puncaknya. "Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari

02
|
6 May 2024 - 10:16
Ada Tumpahan Oli, Jalan Juanda Depok Macet Parah

WARTAPENANEWS.COM – Jalan Juanda dari arah Cisalak ke arah Margonda, Depok, macet parah tadi pagi, Senin (6/5) sekitar pukul 08.00 WIB. Ada tumpahan oli jalan dekat Pesona Square Mal. Pantauan

03